• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 25 April 2024

Kediri Raya

Membanggakan, MIN 01 Blitar Juara Umum Porseni 2021

Membanggakan, MIN 01 Blitar Juara Umum Porseni 2021
Siswa-siswi MIN 01 Blitar menunjukkan penghargaan dalam Porseni 2021. (Foto: NOJ/ Pransiska Anggraeni)
Siswa-siswi MIN 01 Blitar menunjukkan penghargaan dalam Porseni 2021. (Foto: NOJ/ Pransiska Anggraeni)

Blitar, NU Online Jatim

Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN)  01 Blitar berhasil meraih juara umum di ajang Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) MI tingkat Kecamatan Selorejo. Kegiatan dipusatkan di MIN 01 Blitar, Desa Olak Alen, Kecamatan Selorejo, Kabupaten Blitar. Sabtu, (20/11/2021).

 

Gelar juara umum diraih MIN 01 Blitar dalam ajang tersebut berkai keberhasilannya mengumpulkan perolehan juara terbanyak. Terhitung ada 33 tropi penghargaan dari 13 cabang olahraga yang diraih.

 

Raihan juara tersebut meliputi juara 1 lomba pidato, menyanyi, tenis meja, MTQ, catur, melukis, kaligrafi serta juara 2 dan 3 pada cabang perlombaan lainnya.

 

Kepala Madrasah MIN 01 Blitar, Tamanuri mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas capaian yang telah diraih. "Ini pencapaian yang luar biasa, harus terus didampingi dan dilatih agar mencapai prestasi yang optimal," katanya saat ditemui NU Online Jatim.

 

Raihan tersebut tidak diraih dengan mudah. Ada banyak proses yang tidak mudah yang harus dilewati. Tercatat, kurang lebih sebulan proses persiapan untuk mengikuti kompetisi tersebut.

 

"Dalam kurun waktu satu bulan kami mempersiapkan siswa untuk berkompetisi, tentu semua ini berkat kegigihan serta bakat siswa sehingga memperoleh prestasi gemilang ini," kata Rina Rahmawati Kusuma, salah satu guru MIN 01 Blitar.

 

Sementara Aurelia Dira Aviva, peraih juara 2  pidato bahasa inggris menyampaikan rasa syukur atas raihan tersebut. Dirinya pun berjanji akan lebih maksimal lagi di ajang serupa di masa mendatang.

 

"Bersyukur dan bangga atas kejuaraan ini. Saya berjanji akan berlatih lebih baik lagi untuk kompetisi yang akan datang," katanya.


Kediri Raya Terbaru