Kediri, NU Online Jatim
Musabaqah Qiraatil Kutub Nasional (MQKN) 2023 di Pondok Pesantren Sunan Drajat Lamongan telah usai. Daftar juara ajang yang digelar pada tanggal 10-18 Juli 2023 itu pun telah diumumkan. Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi’in, Lirboyo, Kediri, dinyatakan sebagai salah satu pesantren yang memperoleh juara 1 terbanyak.
Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Kementerian Agama (Kemenag), Prof Muhammad Ali Ramdhani mengatakan, informasi tersebut berdasarkan rekapitulasi yang dilakukan oleh panitia MQKN 2023.
“Terdapat 3 pesantren yang memperoleh juara 1 terbanyak, yaitu Madrasatul Hidayatul Mubtadi’in Pesantren Lirboyo, Kediri, Jawa Timur, Pesantren Raudlatul Ulum, Guyangan, Pati, Jawa Tengah, dan Pesantren Darul Falah Amtsilati, Bangsri, Jepara, Jawa Tengah,” katanya dilansir dari NU Online, Selasa (18/07/2023).
Berikut ini daftar juara Kafilah Provinsi Jawa Timur dari Pesantren Lirboyo Kota Kediri:
Marhalah Ulya
1. Dzulkifli (Juara I Balaghah)
2. Nuriyyah (Juara I Nahwu)
3. Asna Lana Nurusshofiyah (Juara I Ilmu Hadits)
4. Agus A Mihyal Manuto Muhammad (Juara II Tauhid)
5. Nabilunnuha (Juara II Ilmu Hadits)
6. Luthofiah (Juara II Ilmu Tafsir)
7. Ishmet Muhib Muhammad (Juara III Tarikh)
8. A Humaida (Juara Harapan I Nahwu)
Marhalah Wustho
9. M Khomisul Mubarok (Juara I Tauhid)
10. M Shobih Nafaa (Juara I Ushul Fiqih)
11. Kaisa Hawwina Adenia (Juara I Ushul Fiqih)
12. Sayyidah Aisyah Zuhri (Juara II Tafsir)
13. Muhammad Yazid Huda (Juara III Akhlak)
Marhalah Ula
14. Ning Anisah Zainab (Juara I Akhlak)
15. Debat Qonun (Juara Harapan II)
Di samping itu, ia menambahkan bahwa untuk Kafilah Ma’had Aly, Dewan Hakim MQKN 2023 telah menetapkan Kafilah Ma’had Aly Mamba’ul Ma’arif, Denanyar, Jombang sebagai juara umum. Lalu juara umum 2 diraih Kafilah Ma’had Aly Pesantren Al-Munawwaroh, Kota Pekanbaru Riau.
“Sedangkan juara umum 3 diraih Kafilah Ma’had Aly As’adiyah, Sengkang, Wajo, Sulawesi Selatan,” ujarnya pada Malam Penutupan MQKN 2023, Senin (17/7/2023) malam.
Selain itu, untuk juara umum keseluruhan diraih Kafilah Jawa Tengah dengan perolehan juara 1 sejumlah 21, juara 2 sejumlah 3, juara 3 sejumlah 9, dan juara harapan sejumlah 7. “Dewan Hakim MQKN telah menetapkan Juara Umum MQKN Tahun 2023 adalah Kafilah Provinsi Jawa Tengah,” ucapnya.
Peringkat berikutnya yaitu Kafilah Jawa Timur yang meraih juara 1 sejumlah 13, juara 2 sejumlah 14, juara 3 sejumlah 4, juara harapan sejumlah 6. Serta, disusul Kafilah Jawa Barat yang mengumpulkan juara 1 sejumlah 4, juara 2 sejumlah 11, juara 3 sejumlah 6, juara harapan sejumlah 6.