• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 27 April 2024

Matraman

Kader Muslimat NU Ponorogo Raih Penghargaan dari PPNI Jatim

Kader Muslimat NU Ponorogo Raih Penghargaan dari PPNI Jatim
Dwi Ratna Sari, kader Muslimat NU Ponorogo, meraih penghargaan dari PPNI Jatim. (Foto: NOJ/Zen Muhammad)
Dwi Ratna Sari, kader Muslimat NU Ponorogo, meraih penghargaan dari PPNI Jatim. (Foto: NOJ/Zen Muhammad)

Ponorogo, NU Online Jatim

Dwi Ratna Sari, kader Muslimat NU Ponorogo, meraih penghargaan sebagai perawat terbaik se-Jatim di Harlah ke-48 Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI). Penghargaan diberikan dalam acara harlah yang digelar Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPNI Provinsi Jatim secara hibrid, Kamis (17/03/2022).


Aik, sapaan akrab Dwi Ratna Sari, mengaku bersyukur kepada Allah SWT bisa meraih penghargaan juara tiga kategori perawat teladan rumah sakit se-Provinsi Jatim. “Alhamdulillah," kata perempuan yang aktif di Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama itu.


Aik mengungkapkan, dirinya sangat senang namun demikian ia berharap penghargaan tersebut juga mampu memotivasi semua perawat pada umumnya dan perawat kader NU khususnya.


"Bahwa semua yang dikerjakan dengan sungguh-sungguh, harus memiliki kelebihan atau keahlian khusus yang berbeda dari yang lain atau aktualisasi diri. Lalu perspektif atau pandangan terhadap profesinya harus lebih tinggi, punya inovatif (perawat harus memiliki inovasi dalam segala bentuk pelayanan)," ujar Wakil Direktur Administrasi Umum dan Keuangan RSU Muslimat Ponorogo itu.


Ia menambahkan, dia mampu meraih juara karena sangat mencintai pekerjaannya. "Ikhlas menjalankan profesi dan selalu bersyukur apa yang diterima," pungkas Aik.


Matraman Terbaru