• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 20 April 2024

Metropolis

Jambore Pelajar NU Sidoarjo Diajarkan Kegiatan Lapangan

Jambore Pelajar NU Sidoarjo Diajarkan Kegiatan Lapangan
Pembukaan Jambore Pelajar NU Sidoarjo yang digelar DKC CBP-KPP Sidoarjo. (Foto: NOJ/ Maschan Yusuf)
Pembukaan Jambore Pelajar NU Sidoarjo yang digelar DKC CBP-KPP Sidoarjo. (Foto: NOJ/ Maschan Yusuf)

Sidoarjo, NU Online Jatim
Dewan Koordinasi Cabang (DKC) Corps Brigade Pembangunan (CBP) Korp Pelajar Putri (KPP) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Sidoarjo menggelar Jambore Pelajar NU Sidoarjo. Kegiatan itu dipusatkan di Lapangan Desa Pangkemiri, Tulangan, Sidoarjo, Sabtu-Ahad (03-04/08/2022).


Kegiatan tersebut diikutui perwakilan dari 12 Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan satu Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi (PKPT) di Kabupaten Sidoarjo. Terdapat berbagai lomba yang digelar, di antaranya lomba pioneering, memasak, tarik tambang, hingga pentas seni.


“Saya merasa sangat bangga terhadap antusias yang ditunjukkan oleh kader IPNU IPPNU di Kabupaten Sidoarjo,” kata Ketua PC IPNU Sidoarjo, Hafidz Al Bastomi.


Ia mengatakan, jambore ini merupakan implementasi dalam mencetak sejarah sebagai kader yang siap untuk terjun dalam masyarakat. Ia berharap melalui kegiatan di luar ruangan seperti ini dapat menyiapkan kader NU yang tanggap dan memiliki karakter dan mental yang kuat akan semua medan.


“Spirit ini yang harus ditanamkan sejak dini untuk menjadi kader garda terdepan Nahdlatul Ulama melalui khidmah terhadap organisasi IPNU IPPNU,” tegasnya.


Disebutkan, jambore merupakan jembatan bagi Pelajar NU agar dapat aktif di dunia luar. Corp Brigade Pembangunan (CBP) dan Korp Pelajar Putri (KPP) sebagai elemen pelajar yang membidangi hal itu adalah nilai dari perjuangan yang wajib dikawal dan diteruskan untuk lebih baik.


“Terima kasih untuk seluruh kader yang luar biasa dalam Jambore Pelajar NU Sidoarjo tahun 2022,” katanya.


Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Kabupaten Sidoarjo, Tirto Adi sangat mengapresiasi terselenggaranya kegiatan jambore tersebut. Ia berpesan agar kegiatan seperti ini tidak hanya bersifat perayaan belaka, tetapi juga sebagai peringatan guna menunjukkan eksistensi kader IPNU IPPNU.


“Jadikan kegiatan ini sebagai peringatan bagi kader IPNU IPPNU. Aspek peringatannya harus lebih kuat,” ucapnya.


Tirto Adi menyatakan, IPNU IPPNU Sidoarjo siap diajak bekerja sama lebih lanjut untuk mengembangkan dan membuat inovasi di bidang pendidikan. Ia berharap, event seperti ini dapat menjadi kagiatan tahunan, sehingga memperlihatkan potensi Pelajar NU yang aktif di luar forum atau di tengah masyarakat maupun saat diskusi di dalam sebuah forum.


“Selamat dan sukses atas terselenggaranya kegiatan Jambore Pelajar NU Sidoarjo tahun 2022. Semoga bermanfaat bagi generasi muda NU serta masyarakat sekitar, sehingga dapat menjalin hubungan baik,” tandasnya.


Metropolis Terbaru