Anggota Komisi A DPRD Jatim Minta Pemprov Perhatikan Potensi Generasi Muda
Sabtu, 21 November 2020 | 17:30 WIB
Risma Savhira
Kontributor
Surabaya, NU Online Jatim
Anggota DPRD Jawa Timur, Ubaidillah melakukan reses ketiga pada Ahad (15/11/2020) lalu di Kabupaten Banyuwangi dan Bondowoso. Dalam reses ini diharapkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur bisa memberikan perhatian lebih untuk generasi milenial. Hal ini menjadi sorotan karena merekalah yang akan meneruskan tonggak pembangunan bangsa.
“Ini yang menjadi catatan penting bagi kami. Pemprov harus memberi fasilitas bagi mereka untuk menjadi pelaku potensial ekonomi di Jatim. Apalagi pemuda ini akan menjadi bonus demografi di 2045,” katanya pada Sabtu (21/11/2020).
Menurut politisi muda asal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini, sudah saatnya potensi generasi muda harus dioptimalkan sesuai passion masing-masing.
“Misalnya Banyuwangi yang sangat kental dengan budaya, generasi mudanya bisa mengembangkan potensi ekonomi kreatif dari pariwisata. Atau di Bondowoso, banyak anak muda yang menekuni usaha bengkel, percetakan, dan konveksi. Potensi ini harus dikembangkan karena cukup menjanjikan bagi masa depan mereka,” ujarnya.
Oleh karena itu, pria yang akrab disapa Ubaid ini mencarikan solusi agar Pemprov Jatim dapat memberikan dukungan berupa pelatihan dan modal.
“Mereka sangat memerlukan bantuan modal dan pelatihan agar mereka memiliki daya saing yang kuat,” terangnya.
Dirinya juga akan mengawal bantual modal dan pelatihan untuk generasi muda agar menjadi catatan penting di Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (RAPBD) 2021.
“Dan saya akan perjuangkan agar bisa dianggarkan di Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBD) 2021,” pungkasnya.
Editor: Risma Savhira
Terpopuler
1
Innalillahi, Pengasuh Pesantren Denanyar KH Ahmad Wazir Ali Wafat
2
Siswa MI Bilingual Roudlotul Jannah Prambon Raih Juara 1 Pildacil Porseni Jatim
3
Innalillahi, Mustasyar PCNU Tuban KH Cholilurrohman Wafat
4
Polemik Sound Horeg, Dosen Ma'had Aly Lirboyo: Perlu Ada Solusi Bersama
5
Pesantren Al-Anwar Pacitan Gelorakan Mars Syubbanul Wathan di Festival Rontek 2025
6
Khutbah Jumat: Inspirasi Dakwah dan Perjuangan Nabi Musa saat Muharram
Terkini
Lihat Semua