• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Selasa, 19 Maret 2024

Pendidikan

Optimalisasi IT, UIN Malang Jadi Perguruan Tinggi Negeri yang Unggul

Optimalisasi IT, UIN Malang Jadi Perguruan Tinggi Negeri yang Unggul
Kampus UIN Maliki Malang. (Foto: NOJ/siedoo)
Kampus UIN Maliki Malang. (Foto: NOJ/siedoo)

Malang, NU Online Jatim
Sekretaris Jenderal (Sekjend) Kementerian Agama (Kemenag), M. Nur Kholis Setiawan menjelaskan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang harus meningkatkan diri menjadi service university. Tidak hanya research university dan entreprener university.


Service university seperti meniscayakan melakukan pelayanan secara exelent dalam tata kelola perguruan tinggi, baik secara manual maupun online. Pemanfaatan media sosial adalah salah satu bentuk service university.


“Di era teknologi informasi media sosial harus dikuasai dalam menjawab persoalan-persoalan bangsa terutama deradikalisasi,” katanya.


Dewan Pengawas UIN Maliki Malang menerangkan, kampus tersebut layak menjadi perguruan tinggi yang unggul. Sudah saatnya berusaha masuk 1.000 top universitas tingkat dunia yang diindikasikan dengan reputasi kelembagaan, jumlah mahasiswa asing, dan adanya kelas Internasional.


Sementara Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Kamaruddin Amin mengatakan, UIN berupaya menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN BH) dengan Prodi terakreditasi A harus 80%. Karena itu, perlu lembaga yang memediasi alumni dengan dunia industri dan optimalisasi alumni untuk mendukung pengembangan kampus.


“Kami harap jumlah mahasiawa asing bisa terus bertambah hingga mencapai 5%. Demikian juga partisipasi dosen asing dengan memanfaatkan program Senior Expert Service (SES),” ujarnya.


Menurutnya, mahasiswa asing bisa menjadi branding UIN Malang dan ini bisa di tempuh dengan kerja sama degan kedutaan. Kamarudin juga menekankan UIN Malang mewujudkan smart class dengan layanan teknologi informasi yang lengkap.


“Dengan optimalisasi IT, maka UIN dapat membuka perkuliahan berbasis IT. Karenanya perlu kerja sama dengan perguruan tinggi di luar negeri ternama,” lanjutnya.


Senada, Rektor UIN Malang, Abdul Haris mengaku UIN Malang baru saja mendapat Pinjaman dan Hibah Luar Negeri (PHLN) dari Saudi Fund for Development (SFD) senilai lebih kurang Rp 1 triliun. Pihaknya yakin bisa mewujudkan harapan dari Sekjend Kemenag dan Dirjen Pendidikan Islam Kemenag yang juga sebagai Dewan Pengawas.


“Kami punya tekad dan komitmen kuat untuk mengembangkan kampus menjadi world class university dan menjadi kebanggaan Indonesia,” pungkasnya.


Pendidikan Terbaru