• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Minggu, 28 April 2024

Pendidikan

Panduan Gizi Seimbang untuk Ibu Hamil saat Berpuasa

Panduan Gizi Seimbang untuk Ibu Hamil saat Berpuasa
Ibu hamil berpuasa diperbolehkan dengan beberapa syarat. (Foto: NOJ/humas)
Ibu hamil berpuasa diperbolehkan dengan beberapa syarat. (Foto: NOJ/humas)

Malang, NU Online Jatim

Bulan puasa menjadi salah satu ibadah serentak yang dilakukan umat Muslim di seluruh dunia termasuk ibu yang sedang hamil. Lantas, apakah puasa untuk ibu hamil boleh dilakukan?


Puasa untuk ibu hamil boleh saja dilakukan akan tetapi dengan syarat. Beberapa hal yang harus dipenuhi, termasuk asupan cairan tubuh, kebutuhan serat, tambahan susu, konsumsi camilan sehat, dan lain-lain.


Yang perlu diperhatikan selama ibu hamil berpuasa di antaranya jangan melewatkan makan sahur, aturlah makan dan minum di antara waktu berbuka sampai waktu sahur, pastikan konsumsi gizi seimbang, perbanyak konsumsi protein hewani, cukup karbohidrat, lemak, buah dan sayuran, jangan lupa minum tablet tambah darah.


Dilanjutkan dengan minum air putih 8-12 gelas diantara waktu buka dan sahur, buka puasa dengan porsi kecil dan hindari makanan dengan kandungan gula yang tinggi, dan batasi konsumsi makanan tinggi garam dan kopi serta istirahat yang cukup.


Panduan gizi seimbang untuk ibu hamil yakni pertama, ibu hamil membutuhkan zat gizi yang lebih banyak dibandingkan dengan keadaan tidak hamil. Kedua, ibu hamil harus menambah jumlah dan jenis makanan untuk mencukupi kebutuhan gizinya. Ketiga, ibu hamil harus memenuhi gizi seimbang dengan konsumsi aneka ragam bahan pangan baik frekuensi maupun jumlahnya. Keempat, vitamin larut air berupa vitamin B dan C harus tercukupi kebutuhannya setiap hari, karena tidak bias disimpan dalam tubuh.


Pesan khusus gizi seimbang ibu hamil yaitu membiasakan mengkonsumsi aneka ragam pangan yang lebih banyak (dari segi zat gizi mikro misalnya zat besi, asam folat, kalsium, iodium dan zink). Selanjutnya batasi bahan makanan tinggi garam, minumlah air putih lebih banyak (8-12 gelas per hari), serta hindari minum kopi.


Tips aman ibu hal saat menjalankan ibadah puasa yakni puasa pada ibu hamil trimester 1 tidak disarankan, karena tubuh ibu hamil masih beradaptasi dengan janinnya. Selain itu pada trimester 1 rawan mengalami mual muntah.


Kemudian puasa pada ibu hamil trimester 2 merupakan kondisi yang paling tepat untuk bumil, karena tubuh ibu sudah beradaptasi dengan janin. Usahakan agar asupan gizi beragam dan seimbang.


Puasa pada ibu hamil trimester 3 ini ibu hamil boleh berpuasa dengan syarat tidak anemia, glukosa darah dalam nilai normal, kondisi janin baik, berat badan janin normal, tidak mengalami tekanan darah tinggi.


Keputusan untuk berpuasa atau tidak pada ibu hamil adalah pilihan masing-masing. Namun, segera batalkan puasa bila mengalami kontraksi, pusing, lelah, lemas berlebihan, dan perubahan pergerakan janin. Segera periksakan diri di Rumah Sakit Islam Universitas Islam Malang (RSI Unisma) agar tidak terjadi hal-hal yang membahayakan janin.


Pendidikan Terbaru