3 Kunci Kemenangan ISNU Pasuruan di Ajang NU Jatim Award
Senin, 20 Maret 2023 | 15:00 WIB

Ketua PC ISNU Kabupaten Pasuruan Ahmad Adip Muhdi (kanan) saat menerima anugerah NU Jatim Award di Pesantren Lirboyo, Kediri, Sabtu (18/03/2023). (Foto: NOJ/ ISt)
Mokhamad Faisol
Kontributor
Pasuruan, NU Online Jatim
Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kabupaten Pasuruan dinobatkan sebagai juara 1 ajang NU Jatim Award 2023 kategori banom ISNU. Penganugerahan dan penyerahan hadiah berlangsung di Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri, Sabtu (18/03/2023).
Ketua PC ISNU Kabupaten Pasuruan Ahmad Adip Muhdi mengatakan, kemenangan ISNU Kabupaten Pasuruan di ajang NU Jatim Award karena tiga hal. Yakni, pertama dalam hal publikasi, kedua penerbitan karya tulis ilmiah, dan ketiga kerja sama dan networking.
"Hampir semua kegiatan ISNU Kabupaten Pasuruan ditberitakan dengan baik di NU Online Jatim dan PCNU Kabupaten Pasuruan dan beberapa media online yang lainnya," ujarnya.
Di sisi lain, di bidang penerbitan kepenulisan karya tulis ilmiah para sarjana NU Kabupaten Pasuruan tetap konsisten menulis. Sehingga karya ilmiahnya menjadi rujukan penelitian para mahasiswa di berbagai perguruan tinggi.
"Cukup banyak skripsi, tesis, dan disertasi yang dibukukan oleh PC ISNU kabupaten Pasuruan," ujarnya.
Lebih lanjut, dosen Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Shalahuddin Pasuruan tersebut mengatakan, di balik kesuksesan ISNU Kabupaten Pasuruan yang eksis pasti ada kerja sama dan networking yang kuat. Hal itu kerap ia lakukan dengan berbagai pihak.
"Sejauh ini PC ISNU kabupaten Pasuruan banyak disupport oleh berbagai perguruan tinggi dan institusi pesantren dalam merealisasikan program programnya," ujarnya.
Dirinya pun bersyukur atas prestasi yang telah diraih. Hal itu berkat kekompakan dan kerja keras pengurus sehingga bisa membuahkan hasil yang memuaskan dan maksimal dan memperoleh juara 1.
"Kami mengupayakan yang terbaik di ajang NU Jatim Award ini, agar ISNU bisa eksis di kalangan sarjana milenial dan memicu semangat para pengurus untuk berbenah diri, serta agar semakin berkembang,” tandasnya.
Terpopuler
1
Sound Horeg Diharamkan, Ini Penjelasannya
2
Pondok Besuk Pasuruan: Sound Horeg Hukumnya Haram
3
Sejarah dan Alasan Muharram sebagai Bulan Pertama Tahun Hijriyah
4
Pesantren Miftahul Huda Doho Madiun Ulang Tahun Ke-10, Kini Dirikan SMP
5
Holiday Pesantren Darun Nun, Tempat Liburan Edukatif yang Menyenangkan bagi Santri Cilik
6
Tingkatkan Kompetensi Guru, LP Ma’arif NU Blitar Gelar Workshop Deep Learning
Terkini
Lihat Semua