Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network

Madura

Elemen NU Sampang Kompak Galang Dana untuk Korban Erupsi Semeru

Elemen NU di Kabupaten Sampang kompak galang dana untuk korban erupsi Gunung Semeru. (Foto: NOJ/ Fahromi Nashihuddin)

Sampang, NU Online Jatim

Nahdlatul Ulama (NU) di Kabupaten Sampang melalui lembaga dan badan otonom (Banom) NU kompak berbondong-bondong melakukan penggalangan dana untuk korban terdampak bencana erupsi Gunung Semeru, Senin (06/12/2021).

 

Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Pangarengan, Hariadi mengatakan, bahwa penggalangan dana ini sebagai bentuk kepedulian terhadap nasib masyarakat terdampak erupsi Gunung Semeru.

 

"Penggalangan dana ini sebagai bukti kepedulian kami terhadap sesama, khususnya masyarakat Nahdliyin yang terdampak bencana erupsi Semeru," ungkapnya kepada NU Online Jatim. 

 

Hariadi menyampaikan, PAC GP Ansor Pangarengan bekerja sama dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Karang Taruna, Banser, Fatayat, IPNU dan IPPNU Pangarengan kompak melakukan penggalangan dana.

 

Menurutnya, berdasarkan hasil rapat yang dilakukan, pihaknya akan fokus melakukan penggalangan dana selama tiga hari ke depan, yakni 6-8 Desember 2021. 

 

Pihaknya mengaku senang dengan antusiasme masyarakat yang mengulurkan tangan untuk membantu sesama yang berada di Kabupaten Lumajang.

 

"Setelah kami terjun melakukan penggalangan dana ke pasar, perumahan, kantor kecamatan, dan titik keramaian lainnya di Pangarengan, Alhamdulillah banyak masyarakat yang meminta kegiatan ini terus dilakukan," ucapnya.

 

Tidak hanya berbentuk uang, sejumlah pakaian dan lainnya juga diserahkan masyarakat. "Alhamdulillah, untuk hari ini sudah terkumpul dana sebesar Rp2 juta lebih. Kami akan terus semangat menggalang dana beberapa hari kedepan," pungkasnya.

 

Baca juga: Ketua NU Jatim Ajak Warga Bantu Korban Bencana Erupsi Semeru

 

Diketahui, selain elemen NU Kecamatan Pangarengan, Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBI NU) dan Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqoh Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Sampang juga tengah giat membuka donasi dan galang dana.

 

Editor: A Habiburrahman

Fahromi Nashihuddin
Editor: A Habiburrahman

Artikel Terkait