• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Minggu, 28 April 2024

Madura

LAZISNU Sumenep Galang Donasi Peduli Palestina, Ini Caranya

LAZISNU Sumenep Galang Donasi Peduli Palestina, Ini Caranya
Penggalangan donasi peduli Palestina oleh LAZISNU di MIN 1 Sumenep, Jumat (27/10/2023). (Foto: NOJ/ Firdausi)
Penggalangan donasi peduli Palestina oleh LAZISNU di MIN 1 Sumenep, Jumat (27/10/2023). (Foto: NOJ/ Firdausi)

Sumenep, NU Online Jatim

NU Care-Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Sumenep melakukan penggalangan donasi untuk rakyat sipil Palestina yang sedang berkonflik. Guna memperoleh hasil yang banyak, pihaknya menyosialisasikan sampai ke tingkat Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU).

 

Ketua NU Care-LAZISNU Sumenep, Kiai Quraisy Makki menjelaskan, donasi ini dilakukan karena korban kematian akibat perang antara Israel dan Harakat al-Muqawama al-Islamiyah (Hamas) Palestina demikian parah.

 

Sebagaimana informasi yang beredar, lanjutnya, korban jiwa dari rakyat sipil di Palestina semakin meningkat. Sejumlah bantuan yang ingin masuk ke jalur Gaza masih tertahan. Rumah Sakit (RS) pun kekurangan stok bahan medis dan stok makanan. Krisis ini membuka mata dunia untuk meringankan beban mereka.

 

Dalam pandangannya, donasi kemanusiaan ini merupakan tugas dan tanggung jawab untuk merajut ukhuwah Islamiyah, basyariyah, dan wathaniyah, tanpa terkecuali ukhuwah Nahdliyah.

 

"Open donasi untuk Palestina sesuai dengan perintah LAZISNU Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Atas dasar itu, LAZISNU Sumenep menggandeng lembaga dan banom di lingkungan PCNU agar lebih terorganisir dan terarah serta tepat sasaran," terangnya kepada NU Online Jatim, Jumat (27/10/2023).

 

Sampai saat ini pihaknya belum menghitung perolehannya, karena masih dalam tahap sosialisasi dan konsolidasi. Untuk penyalurannya satu pintu, yakni lewat pintu LAZISNU Sumenep. Perolehannya akan diserahkan kepada LAZISNU PBNU sebagai leading sector donasi kemanusiaan yang legal dan sah secara hukum.

 

"Untuk perolehan sementara terhitung hari ini sekitar ratusan ribu rupiah dan donasi ini terus berjalan. Target kami 1 pekan setelah puncak Hari Santri 2023 dan untuk seterusnya akan kami serahkan ke PBNU sebagai penanggungjawab donasi ini," ucapnya.

 

Sementara gerakan di tingkat MWCNU, sebagian mulai menggalang ke tingkat madrasah-madrasah. Salah satunya dilakukan oleh LAZISNU MWCNU Kota dengan menggandeng Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif NU.

 

"Pagi ini LAZISNU Kota telah melakukan penggalangan di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Sumenep. Kami berharap kepada madrasah dan pondok pesantren bisa memulai dan membangun kesadaran 3 pilar ukhuwah serta menanamkan pentingnya bershadaqah untuk para santri dan murid," pintanya.

 

Bagi warga yang ingin menyalurkan lewat bank, pihaknya menyediakan tiga nomor rekening untuk penggalangan donasi peduli Palestina. Yakni, BRI: 009501020172539, BSI: 106101398, dan BMTNU: 31210101003326.


Madura Terbaru