70 Tahun Pergunu Ikut Cerdaskan Bangsa, Khofifah: Terima Kasih
Senin, 11 April 2022 | 19:00 WIB
A Toriq A
Kontributor
Surabaya, NU Online Jatim
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan terima kasih kepada para guru dan kepala sekolah di seluruh negeri, khususnya di Jawa Timur, yang telah berperan aktif dalam mencerdaskan bangsa. Hal itu disampaikan Khofifah dalam rangka memperingati Harlah ke-70 Persatuan Guru Nahdlatul Ulama atau Pergunu.
Sebagaimana diketahui, dalam tiga tahun berturut-turut Jatim dapat memetik beragam prestasi akademis. Salah satunya, yakni Jawa Timur menjadi provinsi terbanyak yang siswa SMA dan SMK nya diterima dalam SNMPTN sejak tahun 2020 hingga 2022.
"Lima hari lalu diumumkan sejak tahun 2020 hingga 2022 Jawa Timur menjadi yang paling banyak jumlahnya untuk anak-anak SMA dan SMK yang lolos dalam SNMPTN. Tidak hanya SNMPTN tapi anak-anak yang memperoleh KIP Kuliah juga jadi yang tertinggi. Kita bisa melihat bahwa proses panjang, kerja keras, ikhtiar, diikuti doa dari panjenengan semua para guru, kepala sekolah sehingga dapat menjadikan Jatim memimpin prestasi diantara 33 provinsi lain," ujar Khofifah dalam keterangannya, Senin (11/04/2022).
Tak hanya itu, Ketua PBNU itu pun menegaskan, Jawa Timur pada tahun 2020 hingga 2021 dapat merebut prestasi kompetisi sains yang sebelumnya dipegang oleh DKI Jakarta selama 18 tahun.
"Dua minggu lalu juga ada kompetisi sains internasional, yang mana Indonesia medapat 5 medali emas, 4 di antaranya merupakan perwakilan dari Jawa Timur. Sekali lagi kami ucapkan terimakasih kepada guru dan kepala sekolah, siswa serta para orang tua. Tentu terimakasih juga kepada Kadis Pendidikan Jawa Timur," ujar Ketua PBNU itu.
Sementara itu, KH Asep Saifuddin Chalim, Ketua Umum Umum PP Pergunu, menyampaikan hingga saat ini terdapat 34 PW (Pengurus Wilayah) dan 514 cabang Pergunu secara nasional. Hingga saat ini setiap tahunnya Pergunu telah memberikan 500 beasiswa kepada kader NU, khususnya guru-guru NU yang tersebut di 34 provinsi di tanah air. Beasiswa tersebut meliputi jenjang sarjana, magister dan doktoral.
Terpopuler
1
Sound Horeg Diharamkan, Ini Penjelasannya
2
Di Balik Klaim NU: Membedakan Antara Cinta dan Catut
3
Pondok Besuk Pasuruan: Sound Horeg Hukumnya Haram
4
Sejumlah Peristiwa Penting Kenabian dan Kosmologis di Bulan Muharram
5
Holiday Pesantren Darun Nun, Tempat Liburan Edukatif yang Menyenangkan bagi Santri Cilik
6
Pendaftaran Beasiswa LPDP Batch 2 Tahun 2025 Resmi Dibuka, Berikut Ketentuannya
Terkini
Lihat Semua