Aksi Memukau Tari Saman dari Pesantren Jabal Noer Sidoarjo saat SCNC
Ahad, 30 Oktober 2022 | 10:00 WIB

Penampilan Tari Saman dari Pondok Pesantren Jabal Noer Geluran Taman Sidoarjo memukau pengunjug SCNC oleh PWNU Jatim di JX Internasional Surabaya, Sabtu (29/10/2022). (Foto: NOJ/ Muhammad Rizqy)
Risma Savhira
Kontributor
Surabaya, NU Online Jatim
Tari Saman dari Pondok Pesantren Jabal Noer Geluran Taman Sidoarjo tampil memukau pada gelaran Santri Culture Night Carnival (SCNC) oleh Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim. Agenda dalam rangka puncak peringatan Hari Santri 2022 itu dipusatkan di JX Internasional Surabaya, Sabtu (29/10/2022) malam.
Pengasuh Pondok Pesantren Jabal Noer, KH Misbahudin mengatakan, dirinya merasa sangat bangga terhadap santri-santrinya karena mampu tampil dengan baik pada acara SCNC 2022. Menurutnya, hal ini merupakan yang pertama kali bagi Pesantren Jabal Noer tampil di acara besar yang digelar PWNU Jatim.
"Ini hal yang luar biasa bisa diundang oleh PWNU Jatim dalam acara sebesar ini. Bahkan, ini sejarah bagi santri dan Pesantren Jabal Noer," katanya kepada NU Online Jatim, Sabtu (29/10/2022).
Ia menambahkan, hal ini merupakan suatu kehormatan untuk Pondok Pesantren Jabal Noer karena telah dipercayai oleh PWNU Jatim untuk menampilkan Tari Saman, dari sekian banyaknya pondok pesantren di Jawa Timur.
Selain itu, penampilan ini merupakan salah satu kegiatan extra yang sangat baik bagi para santri Pesantren Jabal Noer, sehingga menjadikan para santri lebih percaya diri untuk tampil di depan umum.
"Perasaan senang luar biasa bisa jadi bagian dari acara sebesar ini. Ini juga menjadi salah satu kegiatan extra agar santri tidak terlalu jenuh dengan kitab-kitab dan pelajaran agama, dan mereka melampiaskan dengan hal yang positif," tambahnya.
Pihaknya berharap, dengan adanya acara ini dapat menjadi motivasi bagi para santri agar semakin kreatif dalam mengembangkan bakat masing-masing. “Serta, sebagai media penunjang agar berani tampil di depan umum dengan lebih baik lagi,” pungkasnya.
Penulis: Muhammad Rizqy
Terpopuler
1
Ketum Fatayat NU Sebut NU Online Jadi Inspirasi Dakwah Ramah dan Inklusif
2
Innalillahi, KH Imam Aziz Pengasuh Pesantren Bumi Cendekia Wafat
3
4 Rekomendasi MUI Jatim soal Penggunaan Sound Horeg
4
Fatwa MUI Jatim: Sound Horeg Haram Jika Timbulkan Gangguan dan Kemaksiatan
5
Workshop Nawaning Nusantara Dorong Gerakan Pesantren Anti Kekerasan Seksual
6
PCNU Tulungagung Susun Basis Data Organisasi Lewat NU MAP
Terkini
Lihat Semua