• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Metropolis

Awal 2021, LAZISNU di Sidoarjo Salurkan Bantuan untuk Korban Rumah Ambruk

Awal 2021, LAZISNU di Sidoarjo Salurkan Bantuan untuk Korban Rumah Ambruk
Pengurus LAZISNU saat menyerahkan bantuan kepada korban rumah ambruk, Jumat (01/01/2020). (Foto: NOJ/ Sutrisno Akbar).
Pengurus LAZISNU saat menyerahkan bantuan kepada korban rumah ambruk, Jumat (01/01/2020). (Foto: NOJ/ Sutrisno Akbar).

Sidoarjo, NU Online Jatim

Hujan lebat disertai angin mengakibatkan rumah warga di Desa Wedoro, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo ambruk, Kamis (31/12/2020). Mengetahui musibah menimpa warga pengurus Unit Pengelolaan Zakat Infaq Sedekah Nahdlatul Ulama (UPZISNU)-CARE Lembaga Amal Zakat Infaq Sedekah (LAZIS) Nahdaltul Ulama (NU) Wedoro langsung turun ke lokasi untuk menyalurkan bantuan kepada korban.

 

Peristiwa ini terjadi sekira pukul 20.00 WIB saat sebagian masyarakat menanti pergantian tahun. "Pada saat itu ada 5 orang yang berada di lokasi tersebut diantaranya saya, Jito, Nofi, Latif dan Shomad sedang menikmati kopi sambil menanti pergantian tahun," kata Shofi, pemilik rumah kepada NU Online, Jumat (01/01/2020).

 

Ia juga menjelaskan, rumah tersebut memang dimanfaatkan untuk usaha warung kopi. Beruntung empat orang yang sedang menikmati kopi saat kejadian berhasil menyelamatkan diri. “Hanya saya saja yang terkena serpihan atap yang ambruk. Saya bersyukur masih diberi keselamatan oleh Allah SWT," imbuhnya saat menceritakan kejadian.

 

Ahmad Sabarudin selaku pelaksana program UPZISNU Waru bersama H Abdul Adhiim Ketua UPZISNU Waru memberikan bingkisan sembako dan sejumlah uang sebagai bentuk kepedulian pengurus kepada Shofi sebagai korban yang tertimpa musibah.

 

Dalam kesempatan tersebut, Shofi mengucapkan terima kasih kepada pengurus UPZIS NU-Care LAZISNU Wedoro atas bantuan yang sudah diberikan. "Terus terang mas saya sangat salut dan terbantu baru kali ini saya mendapat bantuan," ujar Shofi.

 

Sementara itu, Ahmad Sabarudin menjelaskan, kedatangannya kali ini melaksanakan salah satu program tanggap bencana UPZIS NU-Care LAZISNU Wedoro.

 

 

"Dengan terlaksananya semua program menjadikan semua masyarakat mempercayakan donasinya kepada UPZIS NU-Care LAZISNU Wedoro dalam mengelola Zakat Infak dan Sedekah untuk kemaslahatan umat," ungkapnya.

 

Penulis: Rohmad Salam

Editor: Romza


Editor:

Metropolis Terbaru