• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Selasa, 19 Maret 2024

Metropolis

Komentar Gus Miftah soal Video Pria Tendang Sesajen di Semeru

Komentar Gus Miftah soal Video Pria Tendang Sesajen di Semeru
Gus Miftah. (Foto: Instagram)
Gus Miftah. (Foto: Instagram)

Gresik, NU Online Jatim

Beredar video viral seorang pria membuang sesajen di Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang. Hal ini justru membuat netizen geram atas tindakan oleh pria yang tidak dikenal ini karena perbuatannya dianggap intoleran. Bahkan, pendakwah Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah ikut mengomentari itu.

 

"Yang perlu dirubah itu otak dan cara pandangnya, bukan budayanya," tulis Gus Miftah di akun Instagramnya, @gusmiftah, Ahad (09/01/2022).

 

Ia meminta pihak yang ada di video viral tersebut agar jangan merasa paling pandai agar tidak salah arah dan jangan suka berbuat curang agar tidak celaka. Menurutnya, setiap daerah memiliki adat-istiadat atau aturan yang berbeda. "Aja kuminter mundak keblinger, aja cidra mundak cilaka", menurutnya.

 

Gus Miftah, mengumpamakan bagaimana jika sang pelaku pembuat sesajen itu orang non-Muslim, atau mungkin orang Islam yang baru belajar agama.

 

"Pernah enggak ada berpikir yang membuat itu orang non Islam, atau orang Jawa yang memegang teguh adat-istiadatnya, atau mungkin juga orang Islam yang baru belajar?" tanyanya.

 

Gus Miftah menjelaskan, andai perlakuan seperti itu terjadi di masa Wali Songo tidak mungkin Islam sebesar seperti sekarang ini.

 

"Pantaskah yang dilakukan seperti itu? Kalau dulu dakwah Wali Songo sekasar itu, mungkin Islam belum seperti hari ini di Nusantara," tegas Gus Miftah.


Metropolis Terbaru