• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 27 April 2024

Metropolis

Permudah Akses Pembiayaan Nahdliyin, PWNU Jatim Gelar MoU dengan Bank UMKM

Permudah Akses Pembiayaan Nahdliyin, PWNU Jatim Gelar MoU dengan Bank UMKM
Penandatanganan kerja sama. (Foto: NOJ/MC)
Penandatanganan kerja sama. (Foto: NOJ/MC)

Surabaya, NU Online Jawa Timur

Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur terus bersinergi dengan berbagai pihak untuk memberi kemanfaatan kepada nahdliyin. Salah satunya dengan menggelar Memorandum of Understanding (MoU) dengan Bank UMKM Jawa Timur, Senin (22/08/2022).

 

Yudhi Wahyu, Direktur Utama Bank UMK Jawa Timur mengatakan bahwa kerja sama ini meliputi pendanaan, pembiayaan dan pendampingan.

 

“Ada beberapa kerja sama yang kita lakukan dari sisi pendanaan, pembiayaan dan kita pun siap mendampingi para pelaku usaha. Mudah-mudahan dengan program Gubernur Jawa Timur dan OPD-nya bisa langsung kita sinkronkan sehingga perekonomian di Jawa Timur pasca pandemi ini bisa semakin membaik dan memperkuat ekonomi yang berbasis kerakyatan,” katanya.

 

Selain itu, dirinya berharap dengan kerja sama ini Bank UMKM Jawa Timur dan nahdliyin dapat maju bersama dan sukses bersama.

 

“Basis Bank UMKM Jawa Timur ini petani, pedagang, pengusaha kecil dan wirausaha muda. Mudah-mudahan ini menjadi sinergi untuk saling menguntungkan, terutama di Jawa Timur yang mayoritas nahdliyin, otomatis menjadi nasabah-nasabah kami yang nantinya juga membesarkan Bank UMKM Jawa Timur,” harapnya.

 

KH Marzuki Mustamar, Ketua PWNU Jawa Timur mengungkapkan bahwa ada beberapa sektor yang menjadi kebutuhan penting bagi nahdliyin.

 

“Sektor yang diperlukan nahdliyin di antaranya adalah pertanian, pendidikan dan ibadah seperti untuk dana haji,” ungkapnya.

 

Sehingga Kiai Marzuki meminta agar Bank UMKM Jawa Timur dapat memberi akses permodalan dengan murah, mudah dan aman.

 

“Kami berharap warga NU mendapat akses permodalan dengan murah dan aman dengan adanya kerja sama ini. Semoga dapat dilaksanakan dengan baik,” ujarnya.

 

Selaras dengan itu, Matorurrozzaq Ismail Bendahara PWNU Jawa Timur menjelaskan bahwa NU memiliki potensi besar yang harus direspons secara positif oleh direksi Bank UMKM Jawa Timur.

 

“Potensi di kami cukup besar, sehingga ini adalah peluang bersama yang harus ditatap secara positif oleh direksi Bank UMKM Jawa Timur. Seperti potensi nahdliyin di sektor perdagangan dan pertanian yang belum banyak dieksplor, serta kami memiliki unit usaha layanan keuangan di seluruh Jawa Timur yang sangat memungkinkan untuk dikerjasamakan dengan Bank UMKM Jawa Timur,” jelasnya.


Metropolis Terbaru