• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Pendidikan

Bangun Potensi Diri, Mahasiswa UIN Malang Kerja Sama dengan Kosmetik

Bangun Potensi Diri, Mahasiswa UIN Malang Kerja Sama dengan Kosmetik
Mahasiswa UIN Malang kerja sama dengan Inez Cosmetics. (Foto: NOJ/Syarofi)
Mahasiswa UIN Malang kerja sama dengan Inez Cosmetics. (Foto: NOJ/Syarofi)

Malang, NU Online Jatim
Program Studi (Prodi) Perbankan Syariah (PBS) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang memiliki pelajaran khusus mengenai perawatan diri dalam rangkaian kegiatan Islamic Banking Family (IBF) 2022.


Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) PBS bekerja sama dengan Inez Cosmetics mengadakan kegiatan Beauty Class and Performance. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Gedung C lantai 3, Ahad (04/9/2022).


Pihak panitia IBF mengundang pemateri bertajuk Performace Class yang dihadiri oleh alumni PBS, Muhammad Ramadhan, S.E, serta Diva Syavira Permata Putri.


Ketua HMPS PBS UIN Malang, Riska Febriyanti menuturkan, acara ini bertujuan untuk membangun potensi diri para mahasiswa untuk menjadi generasi bankers profesional.


“Acara yang dihadiri seluruh mahasiswa baru ini terbagi menjadi dua acara. Di mana para peserta perempuan tetap menetap di aula gedung, sementara peserta laki-laki berada di ruang auditorium fakultas,” katanya.


Meskipun kegiatan Beauty and Performance Class terpisah, kegiatan ini tetap berjalan dengan lancar dan kondusif. Hal ini dipicu atas keterlibatan Inez Cosmetics dalam kegiatan tersebut, yang membangkitkan semangat para peserta untuk belajar lebih dalam mengenai cara merawat diri dan membuat tampilan lebih menarik.


“Untuk lebih memeriahkan acara, pihak Inez dan Kak Diva melakukan kolaborasi demo tutorial make up yang baik dan benar, disaksikan seluruh peserta perempuan,” terangnya.


Pihak Inez Cosmetics memberikan tips cara merawat kulit yang baik dengan beberapa tips agar make up yang dikenakan tidak mudah luntur. Inez  bersama Diva memaparkan beberapa langkah awal sebelum memulai make up, seperti penggunaan cleanser dan skincare, dan beberapa teknik lain yang cukup berguna bagi perserta yang masih awam dalam dunia make up.


Sementara itu, di ruang auditorium Adhan menjelaskan beberapa cara dan kiat-kiat yang cukup menarik untuk membuat tampilan lebih fresh bagi para peserta lelaki. Adhan memberi beberapa saran untuk lebih memperhatikan tampilan. Menurutnya, good looking tidak hanya dilihat dari wajah, tetapi dari cara berpakaian dan seluruh tampilan dari atas rambut sampai mata kaki.


Pendidikan Terbaru