• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Senin, 29 April 2024

Pendidikan

Muhammed Nuruddin Nakhodai IKA Unisma, Ini 3 Komitmen yang Diusung

Muhammed Nuruddin Nakhodai IKA Unisma, Ini 3 Komitmen yang Diusung
Silaturahim nasional alumni Unisma 2023. (Foto: NOJ/tugumalang)
Silaturahim nasional alumni Unisma 2023. (Foto: NOJ/tugumalang)

Malang, NU Online Jatim

Perhelatan akbar Silaturahmi Nasional (Silatnas) Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Islam Malang (Unisma) tahun 2023 sukses digelar, Sabtu (8/7/2023). Di puncak Silatnas, disepakati melalui musyawarah tim Ahwa bahwa Mohammed Nuruddin menjadi Ketua Umum IKA Unisma, sedangkan Alvin Nadhir sebagai Ketua Harian IKA Unisma.


Ketua Panitia Silatnas Unisma 2023, Khalikussabir menyampaikan, puncak silatnas ini melibatkan seluruh alumni dari berbagai daerah.


“Kami menyebarkan link kehadiran, yang ngisi link sebanyak 578 tapi melihat yang hadir ini saya yakin lebih dari itu. Alasannya sederhana, ada yang tinggal di pelosok desa, angkatan pertama misalnya tidak bisa memainkan android. Tapi apapun itu kami sampaikan terima kasih,” ujarnya.


Rangkaian Silatnas Unisma juga disertai Forum Grup Discussion (FGD) yang menghasilkan beberapa rekomendasi yang dihimpun dari berbagai pokok pikiran dan gagasan alumni guna kemajuan Unisma.


“Unisma tidak perlu ragu menuju enterpreneur university karena kami sebagai alumni sudah siap menyukseskan itu,” jelasnya.


Ketua Umum IKA Unisma, Mohammed Nuruddin mengatakan, sebagai organisasi, IKA Unisma pada posisi yang kuat untuk merekognisi. Pihaknya berkomitmen untuk dapat menekankan tiga hal berikut.


Pertama, memastikan adanya keterwakilan alumni dalam proses kebijakan unisma ke depan, termasuk dalam pemilihan jajaran rektorat. Kedua, IKA-Unisma tengah bersiap membangun AI guna membangun komunikasi yang baik dari lebih dari 48 ribu alumni dengan banyak latar belakang yang tersebar di berbagai daerah di seluruh Indonesia.


“Aplikasi (AI) itulah yang nanti menjadi dasar kita membangun dana abadi untuk membantu mahasiswa yang memiliki situasi perekonomian sulit terutama di wilayah pedesaan sehingga tidak ada peluang untuk putus kuliah. Kita support dengan beasiswa untuk mereka,” terangnya.


Selain beasiswa, alumni yang membutuhkan dana permodalan untuk mengembangkan usahanya juga bisa mendapat rekomendasi. Ketiga, memastikan keberadaan gedung IKA Unisma yang nanti akan bekerja sama oleh pihak rektorat sebagai pelaksana organisasi untuk dibangun.


Di samping itu, Rektor Unisma, Prof Maskuri MSi berharap, kesempatan ini menjadi momentum strategis bertemunya para alumni dalam rangka memperkuat milestone Unisma menuju Enterprenuer University.


“Kami yakin IKA Unisma memiliki pemikiran segar dalam rangka mengembangkan Unisma,” paparnya.


Hanya tiga hal yang ingin diminta, rekomendasi untuk penguatan pengembangan IKA Unisma, rekomendasi pada pimpinan Unisma dan rekomendasi terhadap jajaran yayasan agar Unisma tetap maju dan eksis menuju World Class University di 2027,” tandasnya.


Pendidikan Terbaru