• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 9 Mei 2024

Pendidikan

Perbedaan Utama Serum dan Moisturizer menurut RSI Unisma

Perbedaan Utama Serum dan Moisturizer menurut RSI Unisma
Perbedaan utama serum dan moisturizer. (Foto: NOJ/humas)
Perbedaan utama serum dan moisturizer. (Foto: NOJ/humas)

Malang, NU Online Jatim

Serum merupakan produk perawatan wajah yang mengandung bahan konsentrat tinggi dengan molekul yang kecil memiliki tekstur berupa gel yang ringan dan cair sehingga nyaman di kulit.


Serum secara khusus menargetkan isu-isu kulit yang lebih spesifik, misalnya mendorong regenerasi kulit, mencerahkan, melawan keriput, jerawat, noda hitam dan hiperpigmentasi, atau rona wajah yang tidak merata.


Hal ini disebabkan karena serum wajah mengandung zat-zat aktif penting, seperti antioksidan. Kandungannya pun membantu melindungi kulit dari berbagai bahaya dari faktor luar, seperti radikal bebas, serta mempercepat pertumbuhan sel-sel kulit baru dan menggantikan sel-sel kulit yang sudah mati.


Sementara moisturizer atau pelembap biasanya memiliki tekstur yang lebih creamy dengan molekul yang lebih besar. Karenanya, pelembap lebih menangani berbagai masalah umum pada kulit serta berfungsi melembapkan kulit dan memberikan perlindungan pada lapisan luar kulit wajah.


Terdapat perbedaan utama serum dengan moisturizer, yakni serum bekerja di dalam lapisan terdalam kulit sehingga memberikan perawatan intensif. Sedangkan moisturizer bekerja di lapisan terluar kulit dan menjaga kelembapan kulit.


Serum dan pelembap merupakan kekuatan yang saling melengkapi. Sementara serum dapat merawat kulit dari dalam dengan bahan-bahan aktifnya yang luar biasa, pelembap melindungi fungsi penghalang kulit dari berbagai faktor luar, seperti polusi dan lingkungan.


Itu sebabnya, selalu gunakan moisturizer (pelembap) setelah kamu mengaplikasikan serum untuk mendapatkan manfaat maksimal dari keduanya ya.


Setelah mengoleskan serum, diamkan beberapa saat sebelum melapisinya lagi dengan pelembab. Setelah serum terserap sempurna, kulit akan lebih baik menerima perawatan selanjutnya. Cara ini juga untuk mencegah kulit terasa lengket atau terlalu berminyak.


Hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menggunakan serum dan moisturizer pertama gunakan serum 5 menit sebelum mengaplikasikan moisturizer. Sehingga serum akan terserap sempurna dan membuat moisturizer yang dioleskan setelah serum bekerja dengan baik. Kedua, dapat melapisi lagi kulit dengan sunscreen untuk perlindungan optimal. Ketiga, pastikan anda mematuhi aturan pakai dan dosis produk serta menggunakan produk sebelum masa expired date berakhir.


Nah apabila timbul gejala iritasi, maka anda perlu segera menghentikan pemakaian produk dan berkonsultasi pada dokter kulit Rumah Sakit Islam Universitas Islam Malang (RSI Unisma) untuk mendapatkan penanganan yang tepat serta terhindar dari komplikasi lebih lanjut.


Pendidikan Terbaru