• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 25 April 2024

Pendidikan

UKM Profesi Dokter Unisma Tujuh Kali Berturut-turut Lulus 100 Persen

UKM Profesi Dokter Unisma Tujuh Kali Berturut-turut Lulus 100 Persen
Mahasiswa FK Unisma saat mengikuti ujian profesi dokter. (NOJ/Humas Unisma)
Mahasiswa FK Unisma saat mengikuti ujian profesi dokter. (NOJ/Humas Unisma)

Malang, NU Online Jatim
Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKM PPD) merupakan tahap akhir bagi mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Islam Malang (FK Unisma). FK Unisma mencatat torehan luar biasa karena tujuh kali berturut-turut lolos UKM PPD 100 persen.

 

Dekan FK Unisma, dr Rahma Triliana M Kes mengatakan, capaian tersebut bukan hanya  seperti membalikkan telapak tangan. Upaya berbagai pihak menjadi faktor yang mampu menghantarkan capain lulus tanpa terkecuali.

 

"Alhamdulillah kemarin ada 25 peserta lulus semua. Kami kampus swasta satu-satunya tanpa retaker selama 7 kali berturut-turut," katanya.

 

Menurutnya, ujian periode pertama di tahun 2022 para peserta lolos seluruhnya atau lolos UKM PPD first taker. Ia mengungkapan, tidak hanya mahasiswa yang bersemangat, tetapi juga kontribusi rumah sakit mitra ikut mensupport.

 

“Rumah sakit mitra antara lain seperti Klinik Muslimat Singosari, RSI Unisma, RS Mardi Waluyo Blitar, RS di Bangkalan, RS Kanjuruhan Kepanjen, RS Blambangan Banyuwangi, RSJ Lawang dan RS Bhayangkara Porong,” ungkapnya.

 

dr Rahma menjelaskan, capain ini juga berkat support dari para alumni FK Unisma melalui metode body partner learning. Mahasiswa yang belajar juga mendapatkan bimbingan dan share pengalaman dari para alumni.

 

Sementara itu, Rektor Unisma Prof Maskuri memberikan pesan agar prestasi membanggakan ini bisa terus dipertahankan oleh FK Unisma. Kampus akan terus memberikan support penuh demi keberhasilan mahasiswa.

 

"Seleksi penerimaan mahasiswa baru satu pintu murni pintu formal, tidak ada istilah titipan," urainya.

 

Pria yang pernah ikut program Short Course di Canada ini mewanti-wanti apabila menemukan oknum yang bisa memasukkan melalui jalur dalam untuk melapor. Karena kampus Unisma tidak main-main dalam menjaring mahasiswa serta menciptakan iklim yang fair dalam seleksi mahasiswa.

 

"Jika ada oknum yang menjanjikan masuk tidak lapor, maka akan kita tindak tegas," pungkasnya.


Pendidikan Terbaru