
PAC GP Ansor Sumberasih menyapa kader di Pulau Gili Ketapang, Jumat (17/06/2022). (Foto: NOJ/ Siti Nurhaliza)
Siti Nurhaliza
Kontributor
Probolinggo, NU Online Jatim
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sumberasih Kabupaten Probolinggo berlayar ke Pulau Gili Ketapang, Jumat (17/06/2022). Agenda ini guna melaksanakan Turun ke Bawah (Turba) untuk menyapa kader yang ada di Pulau Gili Ketapang.
Dalam Turba tersebut, rombongan PAC GP Ansor Sumberasih disambut hangat oleh pengurus Pimpinan Ranting (PR) Ansor Gili Ketapang di Rest Area Snorkling pulau setempat.
Acara dibuka dengan pembacaan istighotsah yang dipimpin oleh Abdul Hafid Bendahara PAC GP Ansor Sumberasih. Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Ketua PR GP Ansor Gili Ketapang, Laili Hasan.
Dalam sambutannya, Laili menyampaikan terima kasih atas kehadirannya rombongan PAC GP Ansor Sumberasih yang baru pertama kali turun ke Gili Ketapang.
"Terima kasih atas penyambutannya sahabat - sahabat yang ada di Desa Gili Ketapang. Semoga hal ini dicatat sebagai tambahan amal baik," kata Abdul Ghofur, Ketua PAC GP Ansor Sumberasih.
Ghofur menyampaikan, kehadiran rombongan PAC GP Ansor Sumberasih adalah untuk menyambung silaturahim. Selain itu, untuk menjalankan amanah organisasi yaitu regenerasi kepengurusan di tingkat pimpinan ranting yaitu melaksanakan rapat anggota. Hal itu untuk melanjutkan estafet kepemimpinan ranting yang ada di Desa Gili Ketapang.
Sementara itu, Abdul Jalal selaku Sekretaris PAC GP Ansor Sumberasih memimpin acara rapat anggota hingga terpilih ketua baru PR GP Ansor Gili Ketapang untuk masa khidmat 2022-2024.
Terpopuler
1
Ketum Fatayat NU Sebut NU Online Jadi Inspirasi Dakwah Ramah dan Inklusif
2
Innalillahi, KH Imam Aziz Pengasuh Pesantren Bumi Cendekia Wafat
3
4 Rekomendasi MUI Jatim soal Penggunaan Sound Horeg
4
Fatwa MUI Jatim: Sound Horeg Haram Jika Timbulkan Gangguan dan Kemaksiatan
5
Workshop Nawaning Nusantara Dorong Gerakan Pesantren Anti Kekerasan Seksual
6
PCNU Tulungagung Susun Basis Data Organisasi Lewat NU MAP
Terkini
Lihat Semua