• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 20 April 2024

Madura

Melalui Lokakarya, Kwarda Pramuka Jatim Kuatkan Bela Negara

Melalui Lokakarya, Kwarda Pramuka Jatim Kuatkan Bela Negara
Suasana Lokakarya. (Foto: NOJ/Firdausi)
Suasana Lokakarya. (Foto: NOJ/Firdausi)

Sumenep, NU Online Jatim

Lokakarya Bela Negara Gugus Depan Perguruan Tinggi se-Jawa Timur berlangsung satu hari full di Swiss Bellin Hotel Surabaya, Senin (27/12/2021). Sebagaimana dilaporkan oleh Wakil Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur di Bidang Bela Negara dan Gugusdepan Perguruan Tinggi, yakni Kiai Zamzami Sabiq Hamid.
 

“Acara ini untuk memberikan pemahaman bela negara dalam pendidikan kepramukaan di tingkat perguruan tinggi. Ada 76 peserta yang datang dari masing-masing kampus,” ujar Sekretaris Rabithah Ma'ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMINU) Sumenep itu.
 

Tak hanya itu, para peserta akan mendapatkan 3 materi khusus yang disampaikan oleh ahli.
 

“Materi pertama membahas tentang Pramuka Jawa Timur Produktif yang disampaikan oleh Kak Suyatno. Materi kedua tentang Desain Pembinaan Pandega Produktif berbasis Bela Negara yang diisi oleh Kak Boedi Oetomo. Sedangkan yang keempat adalah Urgensi Bela Negara bagi Pandega Gudep Perguruan Tinggi yang diisi oleh Kak Rahman W,” terangnya saat dikonfirmasi NU Online Jatim.
 

Dosen Institut Ilmu Keislaman Annuqayah (Instika) Guluk-Guluk itu menambahkan, di akhir acara, pihaknya membagi peserta menjadi dua kelompok, yaitu kelompok Pembina dan Pandega.
 

“Kedua kelompok tersebut akan merumuskan tindak lanjut dari hasil lokakarya dan akan menentukan presentator guna menyampaikan hasil rumusannya dengan durasi waktu 7 menit tanpa tanggapan atau pembahasan,” ungkapnya.
 

Kiai Zamzami berharap, setelah kegiatan diharapkan peserta bisa menjadi kader-kader bela negara yang bisa menjadi teladan di kampusnya dan masyarakat.
 

“Usai kegiatan ini, para peserta semakin gejar dalam mensosialisasikan dan mengimplementasikan nilai-nilai bela negara melalui program kerja yang terstruktur yang nantinya bisa menjadi nafas dan kesadaran seluruh masyarakat Indonesia,” tandasnya.
 

Editor: Risma Savhira


Madura Terbaru