• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 20 April 2024

Metropolis

Bagikan Takjil, Cara Pendekar Pagar Nusa di Sidoarjo Perkuat Jiwa Sosial

Bagikan Takjil, Cara Pendekar Pagar Nusa di Sidoarjo Perkuat Jiwa Sosial
Pendekar Pagar Nusa Sukodono, Sidoarjo saat bagi-bagi takjil. (Foto: NOJ/ Muhammad Anas Fauzi)
Pendekar Pagar Nusa Sukodono, Sidoarjo saat bagi-bagi takjil. (Foto: NOJ/ Muhammad Anas Fauzi)

Sidoarjo, NU Online Jatim
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Kecamatan Sukodono, Sidoarjo memeriahkan semarak bulan Ramadhan dengan membagikan ratusan takjil kepada pengguna jalan. Kegiatan tersebut terpusat di depan Kantor Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) setempat, Ahad (24/04/2022).


Ketua PAC PSNU Pagar Nusa Sukodono, Muhammad Anas Fauzi mengatakan, kegiatan tersebut dirangkai dalam acara latihan gabungan dan buka bersama yang melibatkan sekitar 150 pendekar Pagar Nusa dari seluruh ranting se-Kecamatan Sukodono.


"Melalui kegiatan ini, diharapkan pendekar se-Kecamatan Sukodono tidak hanya jago dalam pencak silat namun tetap mempunyai sifat rendah hati dan saling berbagi kepada masyarakat,” katanya.


Anas mengungkapkan, dalam kegiatan tersebut telah dibagikan sejumlah 350 paket takjil kepada pedagang, ojek online dan pengguna jalan. Adapun sumber dana berasal dari sumbangan sukarela para anggota, senior dan alumni Pagar Nusa.


“Alhamdulillah, meskipun dalam keadaan puasa seluruh pesilat tetap semangat mengikuti latihan gabungan dan pembagian takjil tersebut,” ungkapnya.


Dirinya menyebutkan, bahwa agenda bagi-bagi takjil tersebut rutin digelar setiap tahun oleh pesilat PAC PSNU Pagar Nusa Sukodono. Hal tersebut sebagai wujud syukur karena di bulan Ramadhan tahun ini masih diberikan kesempatan dan kesehatan oleh Allah SWT.


Ia berharap, silaturahmi ini bisa meningkatkan kekompakan dan kebersamaan antar pesilat Pagar Nusa se-Kecamatan Sukodono. Menurutnya, kegiatan ini juga bertujuan sebagai media konsultasi serta diskusi perihal administrasi dan struktural bagi ranting Pagar Nusa di Kecamatan Sukodono.


“Kami juga menekankan kepada seluruh pendekar agar tidak hanya ahli dalam membela diri, tapi juga harus disertai dengan jiwa sosial yang tinggi agar ke depannya para pendekar Pagar Nusa Sukodono terus berkhidmah kepada Nahdlatul Ulama (NU) dan bangsa,” pungkasnya.


Penulis: Muhammad Anas Fauzi


Metropolis Terbaru