Harapan Ketua Kopri PMII di Hari Jadi Kota Surabaya ke-729
Selasa, 31 Mei 2022 | 17:15 WIB
Hisam Malik
Kontributor
Surabaya, NU Online Jatim
Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-729 jatuh pada hari Selasa (31/05/2022). Banyak harapan besar dari berbagai kalangan Kota Surabaya agar lebih baik lagi. Salah satunya dari Faizah CH, Ketua Kopri Pergerakan Mahasiswa lslam lndonesia (PMll) Kota Surabaya.
Ia mengatakan, bahwa di momentum HJKS ke-729 ini perlu adanya peningkatan kolaborasi dan sinergi antara Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dengan kalangan bawah.
“Sebab, dengan semakin meningkatnya kolaborasi dan sinergi dengan kalangan bawah secara otomatis akan terlihat dan terpantau lebih luas lagi,” ujarnya kepada NU Online Jatim.
Menurutnya, hal itu sangatlah penting mengingat sebagai kota terbesar kedua se-lndonesia Pemkot Surabaya harus bisa menunjukkan bisa mengayomi seluruh kalangan di berbagai aspek.
“Tak bisa di pungkiri, kita lihat pembangunan di wilayah kota sangat pesat dan semakin indah. Namun, di sisi lain masih ada wilayah perkampungan di Surabaya yang perlu diperhatikan juga. Baik dari sisi pembangunan maupun pendidikan masyarakat sekitar,” jelasnya.
Selain itu, Mantan Ketua Kopri PMII Sekolah Tinggi Agama Islam Taswirul Afkar (STAITA) sangat bangga dan bahagia dilahirkan di kota yang memiliki banyak jejak dan bukti- bukti sejarah perjuangan kemerdekaan lndonesia.
“Semoga kita semua teraliri DNA semangat perjuangan mereka sehingga bisa melanjutkan jejak perjuangannya, Selamat Harlah Kota Surabayaku,” pungkasnya.
Terpopuler
1
Innalillahi, Pengasuh Pesantren Denanyar KH Ahmad Wazir Ali Wafat
2
Peringati 10 Muharram, Unisma Santuni 1.500 Anak Yatim dan Dhuafa
3
Pesantren Denanyar Jombang Juga Keluarkan Fatwa Haram Sound Horeg
4
Festival Yatim 2025, LAZISNU Sidoarjo Distribusikan Ratusan Juta untuk 1000 Anak
5
Pesantren Mahika Sidoarjo Gelar Sarasehan Sambut Kedatangan Santri Baru
6
Susunan Lengkap Pengurus Idarah Aliyah JATMAN Masa Khidmat 2025–2030
Terkini
Lihat Semua