• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 25 April 2024

Metropolis

Pameran UMKM MWCNU Porong Dibuka Wabup Sidoarjo

Pameran UMKM MWCNU Porong Dibuka Wabup Sidoarjo
Wakil Bupati Sidoarjo, H Subandi (tengah), saat menghadiri pembukaan pameran UMKM MWCNU Porong, Sidoarjo. (Foto: NOJ/ Yuli Riyanto)
Wakil Bupati Sidoarjo, H Subandi (tengah), saat menghadiri pembukaan pameran UMKM MWCNU Porong, Sidoarjo. (Foto: NOJ/ Yuli Riyanto)

Sidoarjo, NU Online Jatim

Pameran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) oleh Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Porong resmi dibuka Wakil Bupati Sidoarjo, H Subandi. Ia pun mengapresiasi digelarnya pameran yang dipusatkan di lapangan Desa Wunut, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo.

 

“Pemerintah harus ikut berperan serta menyukseskan kegiatan UMKM yang diadakan oleh MWCNU dan kecamatan yang ada di Kabupaten Sidoarjo. Ini langkah yang luar biasa, mudah-mudahan di momen peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini perekonomian pulih kembali,” kata H Subandi, Jum’at (05/11) sore.

 

Dirinya berpesan, agar selama pelaksanaan pameran UMKM ini semua pihak selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes) untuk menghindari lonjakan gelombang ketiga Covid-19.

 

“Kalau prokes dan vaksinasi kita maksimalkan, Insyaallah ekonomi akan pulih kembali. Harapannya nanti ada bantuan dan dukungan dari pemerintah untuk turut mendampingi kegiatan ini, termasuk bantuan yang diberikan kepada setiap MWCNU atau kecamatan,” tegasnya.

 

Sementara, Camat Porong Khoirul Anam mengemukakan, kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah dengan tokoh agama, terutama MWCNU Porong. Tujuannya untuk mengangkat perokonomian masyarakat di Kecamatan Porong.

 

“Dalam event pameran UMKM ini kami juga ingin mengangkat lagi ote-ote (jajanan khas) Porong yang dulu sangat terkenal dan saat ini banyak permintaan franchise ote-ote Porong dari pengusaha di luar kota, kami berharap ote-ote ini nantinya bisa mengangkat nama Sidoarjo,” ungkapnya.

 

Hal senada juga disampaikan Ketua MWCNU Porong H Sugiono, bahwa pameran UMKM ini terselenggara berkat kerja sama MWCNU Porong dengan Pemerintah Kecamatan Porong dan Pemerintah Desa se-Kecamatan Porong.

 

“Pameran UMKM ini bertujuan untuk membangkitkan potensi jamiyah dan ekonomi warga Nahdliyin yang ada di wilayah MWCNU Porong. Diselenggarakan mulai tanggal 5-14 November mendatang dan kami ingin kegiatan ini bisa dilakukan secara rutin,” ungkapnya.

 

Pameran UMKM MWCNU Porong ini menghadirkan stand-stand berisi berbagai barang kebutuhan masyarakat mulai jajanan ote-ote khas Porong, aneka makanan ringan dan minuman, pakaian, serta elektronika. Juga ada aneka wahana bermain untuk anak-anak.

 

Dijual pula hasil karya lembaga dan badan otonom (banom) Nahdlatul Ulama (NU), seperti  minuman dan makanan tradisional, selain itu juga ada layanan pengobatan gratis.

 

Dalam acara pembukaan pameran ini disemarakkan dengan pembagian seribu ote-ote gratis, penyerahan bantuan sembako, dan kursi roda kepada sejumlah warga.

 

Di malam hari, pameran UMKM dimeriahkan dengan penganugerahan NU Award MWCNU Porong 2021. Dalam penganugerahan tersebut, Juara terbaik I diraih Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Pesawahan, Juara terbaik II PRNU Kebakalan, dan Juara terbaik III PRNU Kesambi.


Metropolis Terbaru