• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Metropolis

PCNU Gresik Gelar MKNU untuk Kemajuan Organisasi dan Realisasi Program

PCNU Gresik Gelar MKNU untuk Kemajuan Organisasi dan Realisasi Program
KH Marzuki Mustamar saat membuka MKNU Gresik. (Foto: NOJ/Syafik)
KH Marzuki Mustamar saat membuka MKNU Gresik. (Foto: NOJ/Syafik)

Gresik, NU Online Jatim

Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Gresik menggelar pembukaan Madrasah Kader Nahdlatul Ulama (MKNU) ke-XXXVI, sekaligus dalam satu acara dengan peresmian Mushola PCNU, Rabu (10/11).

 

Kegiatan tersebut bertempat di mushala baru yang berada di sisi barat gedung PCNU Gresik lama. Dihadiri tak kurang dari 50 peserta terdiri dari perwakilan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) dan Banom NU se-Gresik.

 

Kegiatan dimulai dengan pembacaan istighatsah dan berlanjut dengan sambutan-sambutan, serta peresmian mushala secara simbolik dengan memotong tumpeng.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua PCNU Gresik KH Moh Chusnan Ali, Sekretaris Daerah Pemkab Gresik yang mewakili Bupati Gresik, Perwakilan Polres, dan Dandim. Turut hadir secara langsung dan meresmikan mushala NU yang baru, Ketua PWNU Jawa Timur, KH Marzuki Mustamar.

 

KH Moh Chusnan Ali, Ketua PCNU Gresik menyampaikan rasa syukur karena pembangunan mushalla akhirnya sampai di tahap penyelesaian, dan musholla sudah bisa difungsikan. "Alhamdulillah, akhirnya mushalla ini bisa kita resmikan dan kini diawali dengan pembacaan istighotsah oleh para Kiai," tuturnya.

 

Lalu, terkait MKNU, KH Chusnan Ali menegaskan bahwa meski menjelang konferensi, MKNU harus tetap dilaksanakan karena belum pernah terlaksana di periode kepengurusan ini. "MKNU ini dilaksanakan agar roda organisasi berjalan dengan baik, programnya bisa direalisasikan", tukasnya.

 

Sementara KH Marzuki Mustamar, Ketua PWNU Jatim, di sela-sela ceramah beliau juga bersyukur NU di Gresik bisa terus eksis. "NU di Gresik harus terus berjuang menjaga paham ahlussunnah wal jamaah, dan mushala NU ini semoga dikelola dan difungsikan dengan baik", tuturnya.

 

Kiai Marzuki berpesan agar masjid-masjid maupun mushala di Gresik bisa dikelola oleh NU.

 

"Agar tidak ada hadits Nabi yang hilang, tidak ada sunnah nabi yang tidak dikerjakan," pesannya.


Metropolis Terbaru