• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Metropolis

PORSENI NU

Puluhan Atlet Pagar Nusa Jatim Siap Berkompetisi di Porseni NU 2023

Puluhan Atlet Pagar Nusa Jatim Siap Berkompetisi di Porseni NU 2023
Atlet Pencak Silat Pagar Nusa Jatim saat mengikuti seleksi fisik menuju Porseni NU 2023. (Foto: NOJ/ Boy Ardiansyah)
Atlet Pencak Silat Pagar Nusa Jatim saat mengikuti seleksi fisik menuju Porseni NU 2023. (Foto: NOJ/ Boy Ardiansyah)

Sidorajo, NU Online Jatim
Puluhan atlet Pagar Nusa dinyatakan terpilih untuk mewakili Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim dalam Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) NU tingkat nasional tahun 2023 di Solo. Sebelumnya mereka telah mengikuti seleksi fisik yang dilaksanakan Pengurus Wilayah (PW) Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU di Kantor PWNU Jatim, Ahad (11/12/2022) lalu.


Mohammat Hoiri selaku Koordinator Cabang Olahraga (cabor) pencak silat mengatakan, sebanyak 60 atlet terbaik Pagar Nusa NU Jatim dinyatakan lolos seleksi dan akan berkompetisi di ajang Porseni NU mewakili PWNU Jatim.


“Alhamdulillah, seleksi hari Ahad kemarin berjalan lancar. Sebanyak 60 atlet terpilih merupakan gabungan dari hasil seleksi yang digelar PW LP Ma’arif NU dan PW Lembaga Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPTNU) Jatim,” katanya kepada NU Online Jatim, Senin (12/12/2022).

 
Dirinya mengaku optimis melihat potensi besar para atlet sewaktu seleksi. Namun, ia menilai para atlet harus tetap diberi latihan tambahan, terutama dalam hal stamina. Selain itu, Hoiri mengatakan motivasi dari berbagai pihak sangat penting untuk menguatkan mental para atlet.


“Para atlet ini sudah siap untuk menyambut Porseni NU di Solo tahun 2023 mendatang. Mohon doa untuk kesuksesan para atlet NU Jatim,” harap Pria yang juga Tim Pelatih Pagar Nusa Jatim itu.


Hoiri menuturkan, dirinya masih menunggu informasi lebih lanjut terkait pemusatan latian para atlet sebelum berangkat ke event bertaraf nasional tersebut. Pemusatan latian ini dianggap penting bagi atlet agar dapat meraih hasil yang maksimal.


“Harapan saya, melalui event Porseni NU 2023 ini para atlet yang lahir dari sekolah atau kampus NU mempunyai kesempatan untuk memaksimalkan potensi yang didimiliki,” ujarnya.


Sebagai informasi, cabor Pencak Silat diharapkan meraih banyak juara atau medali di ajang Porseni NU 2023. Sehingga nanti mampu membawa PWNU Jatim meraih juara umum pada gelaran tersebut.


Metropolis Terbaru