Prestasi Mahasiswa Elektro Unisma dalam Perlombaan Robotik
Selasa, 15 Desember 2020 | 15:00 WIB
Risma Savhira
Kontributor
Malang, NU Online Jatim
Perlombaan Pekan Pemuda Nasional (PPN) adalah lomba yang diselenggarakan oleh Perkumpulan Pemuda Indonesia (PPI). Ajang ini digelar mulai 28 Oktober 2020 hingga 3 November 2020 lalu secara virtual.
Perlombaan ini mempunyai 13 Cabang Kreatifitas Pemuda (Cakerda) yang didukung penuh oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Nasional. Salah satunya Cakerda Robotik kategori Line Maze Solving Mahasiswa yang di menangkan oleh dua mahasiswa Program Studi (Prodi) Teknik Elektro Universitas Islam Malang (Unisma). Achmad Muhyidin Shobri berhasil meraih juara 1 dan Taufan Adiguna sebagai juara 2.
“Ini merupakan peristiwa bersejarah bagi kami mahasiswa Prodi Teknik Elektro. Dengan kemenangan ini kami harap akan lahir banyak prestasi generasi-generasi baru dari mahasiswa Prodi Teknik Elektro Unisma di kancah Nasional hingga Internasional,” kata Taufan Adiguna, Minggu (02/11/2020).
Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Prodi Teknik Elektro, Jasa Afroni yang menyatakan bahwa kemenangan mahasiswanya bisa menjadi penyulut kebangkitan semangat baru.
“Semoga prestasi ini merupakan momentum bangkitnya semangat Mahasiswa Teknik Elektro Unisma untuk berjuang dan berprestasi dalam ajang kompetisi di berbagai bidang, khususnya robotika,” ujarnya.
Dirinya juga berharap, prestasi mahasiswa Unisma bisa ditingkatkan lagi agar bisa eksis di kancah nasional hingga internasional.
"Sesuai dengan jargon kami, yaitu Unisma dari Nahdlatul Ulama (NU) untuk Indonesia dan Peradaban Dunia, maka diharapkan mahasiswa bisa meningkatkan prestasi di tingkat nasional hingga internasional," pungkasnya.
Editor: Risma Savhira
Terpopuler
1
Bacaan Niat Puasa Tasu'a dan Asyura pada 9-10 Muharram
2
Dalil Keistimewaan Puasa Tasu'a dan Asyura
3
Sejarah Puasa Tasu’a dan Asyura serta Tata Cara Pelaksanaannya
4
Gus Baha Isi Muharram dengan I’tikaf, Khataman, dan Majelis Al-Qur’an
5
Tragedi Karbala dalam Timbangan Ahlussunnah wal Jamaah
6
Dilantik, Berikut Susunan Kepengurusan PCNU Surabaya 2024-2029
Terkini
Lihat Semua