• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Senin, 29 April 2024

Tapal Kuda

HARI SANTRI 2023

Bentuk Kecintaan, SMP di Pasuruan Gelar Festival Santri

Bentuk Kecintaan, SMP di Pasuruan Gelar Festival Santri
Festival santri oleh SMP Islam Tarbiyatus Salafiyah Kota Pasuruan. (Foto: NOJ/Winda Badiatul J)
Festival santri oleh SMP Islam Tarbiyatus Salafiyah Kota Pasuruan. (Foto: NOJ/Winda Badiatul J)

Pasuruan, NU Online Jatim

Sekolah Menengah Pertama (SMP) Islam Tarbiyatus Salafiyah Kota Pasuruan menggelar Festival Santri dalam rangka memperingati Hari Santri 2023. Festival santri ini dipusatkan di gedung serbaguna SMP Islam setempat, Jum'at (27/10/2023).


Kepala Sekolah SMP Islam Tarbiyatus Salafiyah, Ayu Puji Utami mengatakan, tema acara yang diangkat tentang ‘Santri’ yang bertujuan untuk memberikan semangat dan kecintaan sebagai seorang santri.


"Sekolah kita ini masih dalam lingkup pesantren, kegiatan ini salah satunya terkait dengan projek penguatan profil Pancasila," ujarnya.


Dalam pantauan NU Online Jatim, kegiatan ini tidak hanya siswa-siswi SMP Islam Tarbiyatus Salafiyah saja yang hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala sekolah SMP Islam Tarbiyatus Salafiyah  juga mengundang lembaga lain yaitu dari siswa-siswi SD Islam Tarbiyatus Salafiyah.


"Alhamdulillah, kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah 60 siswa SMP serta tamu undangan dari siswa kelas 6 SD Islam Tarbiyatus Salafiyah sejumlah 20 anak dan kelas 3 SD Islam Tarbiyatus Salafiyahh 8 siswa," terangnya.


Menurutnya, festival santri ini merupakan penampilan bakat siswa di berbagai bidang seperti membaca puisi tentang santri, pidato, shalawat, pencak silat, dan sebagainya guna untuk menumbuhkan rasa percaya diri siswa.


"Kami memberikan kesempatan kepada siswa-siswi dengan adanya kegiatan ini agar menumbuhkan rasa cinta sebagai seorang santri," jelasnya.


Pihaknya berharap, semoga konsisten dalam melaksanakan kegiatan seperti ini sehingga anak-anak bisa tampil menunjukkan bakat yang dimiliki dengan maksimal dan penuh dengan percaya diri.


"Semoga adanya kegiatan ini bisa memberikan semangat bagi anak didik kita untuk bisa menampilkan bakat terbaik mereka," pungkasnya.


Tapal Kuda Terbaru