Dua Rumah Warga Roboh, LAZISNU di Probolinggo Salurkan Bantuan
Senin, 26 Oktober 2020 | 22:30 WIB
Probolinggo, NU Online Jatim
Peralihan musim atau istilah lainnya disebut pancaroba akhir-akhir ini mulai memasuki wilayah Indonesia. Musim kemarau sudah berada di ujung tanduk, dan kini mulai memasuki musim penghujan. Di antara keduanya biasanya ditandai dengan adanya angin kencang.
Selain sudah lapuk, angin kencang ini ditengarai menjadi salah satu penyebab robohnya dua rumah warga yang berada di Desa Gebangan, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo.
Kejadian itu pula yang membuat kader penggerak Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Krejengan berbondong-bondong menuju lokasi untuk meninjau langsung kondisi rumah roboh tersebut, Senin (26/10/2020).
Dalam rombongan tersebut ada Rais Syuriyah MWCNU Krejengan, Ustad Ahmad, Ketua Tanfidziah MWCNU Krejengan, KH Basith Badzali, perwakilan tim NU Care-Lembaga Amil Zakat Infaq Sedekah NU (LAZISNU) Krejengan, serta perwakilan dari kader penggerak MWCNU Kecamatan Krejengan.
Selain meninjau lokasi kejadian, rombongan MWCNU Krejengan juga memberikan bantuan kemanusiaan kepada Abdur Rohman di Dusun Klompang dan Sitriati di Dusun Brige'en.
Bantuan itu diberikan langsung oleh Ustad Ahmad dan KH Basith Badzali kepada kedua warga yang merupakan pemilik rumah roboh tersebut. "Semoga bantuan kemanusiaan ini sedikit membantu meringankan beban keluarga yang tertimpa musibah," ujar KH Basith Badzali.
Di dua tempat berbeda, penerima bantuan tersebut sama-sama mengucapkan terima kasih banyak kepada tim NU Care-LAZISNU MWCNU Krejengan atas bantuan kemanusiaan yang telah diberikan.
Penulis: Affan
Editor: Romza
Terpopuler
1
Innalillahi, Pengasuh Pesantren Denanyar KH Ahmad Wazir Ali Wafat
2
Peringati 10 Muharram, Unisma Santuni 1.500 Anak Yatim dan Dhuafa
3
Pesantren Denanyar Jombang Juga Keluarkan Fatwa Haram Sound Horeg
4
Festival Yatim 2025, LAZISNU Sidoarjo Distribusikan Ratusan Juta untuk 1000 Anak
5
Pesantren Mahika Sidoarjo Gelar Sarasehan Sambut Kedatangan Santri Baru
6
Susunan Lengkap Pengurus Idarah Aliyah JATMAN Masa Khidmat 2025–2030
Terkini
Lihat Semua