Ade Nurwahyudi
Kontributor
Bondowoso, NU Online Jatim
Dalam rangka untuk meningkatkan kompetensi pendidik di lingkungan sekolah dan sekaligus memeriakan Hari Santri Nasional tahun 2021, Pengurus Cabang Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif Nahdlatul Ulama Kabupaten Bondowoso menggelar rapat kerja masa bakhti 2021-2026 dan workshop peningkatan kompetensi guru di Aula SMK NU Tenggarang pada Sabtu (16/10).
Sofyan Sauri selaku Ketua LP Ma’arif NU Bondowoso menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai langkah awal untuk investasi jangka panjang bagi lembaga pendidikan Ma’arif NU di Bondowoso yang lebih maju, indah serta menyenangkan.
Di mana visi besar LP Ma'arif NU adalah penerapan double GSM, yakni menjalankan Gerakan Sekolah Ma'arif NU dan membangun sekolah dengan platform Gerakan Sekolah Menyenangkan.
"Giat ini adalah wujud kami memaknai semangat merdeka belajar," ucapnya.
Sebagai pemateri workshop, di antaranya, Anik Sudiartini yang merupakan penggerak Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) sekaligus kepala sekolah berprestasi nasional. Sementara pemateri lainnya ialah Ely Yulianti, seorang guru berprestasi di Kabupaten Bondowoso.
Terpopuler
1
Sound Horeg Diharamkan, Ini Penjelasannya
2
Di Balik Klaim NU: Membedakan Antara Cinta dan Catut
3
Khutbah Jumat: Memaknai 2 Peristiwa Penting di Hari Asyura
4
Pondok Besuk Pasuruan: Sound Horeg Hukumnya Haram
5
Lora Ismail Jelaskan Alasan Sound Horeg Haram
6
Pendaftaran Beasiswa LPDP Batch 2 Tahun 2025 Resmi Dibuka, Berikut Ketentuannya
Terkini
Lihat Semua