• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 28 Maret 2024

Tapal Kuda

Kado HUT ke-77 RI, Mahasiswa Indonesia di Al-Azhar Cover Lagu Tanah Airku

Kado HUT ke-77 RI, Mahasiswa Indonesia di Al-Azhar Cover Lagu Tanah Airku
Mahasiswa Al-Azhar asal Indonesia di sela pengambilan video klip cover lagu Tanah Airku. (Foto: NOJ/ Sufyan Arif)
Mahasiswa Al-Azhar asal Indonesia di sela pengambilan video klip cover lagu Tanah Airku. (Foto: NOJ/ Sufyan Arif)

Lumajang, NU Online Jatim
Jauh dari tanah air, tidak lantas membuat sekumpulan mahasiswa Al-Azhar Mesir asal Indonesia melewatkan begitu saja momen Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia (RI). Mahasiswa yang tergabung dalam Forum Pelajar Indonesia Bu'uts (FPIB) ini mempersembahkan cover lagu Tanah Airku.


Nailul Husna, salah satu mahasiswi yang tergabung di FPIB itu mengatakan, selama sepekan timnya yang terdiri 10 orang ini mulai mengkonsep cover lagu ciptaan Ibu Sud tersebut.


“Sejak tanggal 9 Agustus 2022 lalu kami mulai mengambil vocal dan video. Untuk editing dilakukan selama lima hari pada tanggal 11-15 Agustus 2022 hingga akhirnya bisa dirilis di akun youtube Bu'uts Indonesia pada tanggal 16 Agustus 2022 sore waktu Kairo,” ujarnya kepada NU Online Jatim, Jum'at (19/08/2022)


Ia mengatakan, semua elemen baik instrumen, editing dan audio digarap secara mandiri. Menurutnya, lagu Tanah Airku menjadi pilihan karena selain memiliki melodi yang indah, juga memiliki makna yang sangat mendalam.


“Bait-baitnya sangat merefleksikan nilai kecintaan pada tanah air dan sangat relevan dengan kondisi kami," jelas Husna sambil mengutip penggalan syair "Biarpun saya pergi jauh, tidak kan hilang dari kalbu. Tanahku yang kucintai, engkau kuhargai."


Mahasiswi asal Lumajang ini menuturkan, lokasi pengambilan video klip memilih beberapa tempat yang sangat kental dengan suasana Mesir. Di antaranya Jabal Mukattam, 'Uyun Musa, dan Stadion Madinatil Buuts.


"Kami juga mengambil gambar dari Kedutaan Besar Rebuplik Indonesia di Kairo yang meyajikan suasana rumah Indonesia. Alhamdulillah, walaupun proses kreatif dilakukan dalam waktu yang relatif singkat, tapi hasilnya kami sangat puas," imbuh mahasiswi yang sudah 3 tahun di Mesir ini.


Ia dan timnya berharap, selain untuk kado hari kemerdekaan RI, hal ini dapat menjadi pengingat dan motivasi bagi dirinya dan seluruh pelajar Indonesia yang sedang jauh dari tanah air. Menurutnya, belajar di negeri orang hendaknya menjadi pelecut semangat agar semakin keras dalam belajar.

 
"Kita harus ingat kembalinya kami nanti adalah pada pangkuan bumi pertiwi. Tugas kami saat ini adalah belajar semaksimal mungkin, agar bermanfaat bagi diri sendiri, umat, nusa dan bangsa," tandasnya.


Tapal Kuda Terbaru