• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Tapal Kuda

NU Kencong Resmikan Mushala untuk Korban Erupsi Semeru di Lumajang

NU Kencong Resmikan Mushala untuk Korban Erupsi Semeru di Lumajang
Prosesi peresmian Mushala Nurul Islam bantuan PCNU Kencong di Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Selasa (07/06/2022) malam. (Foto: NOJ/ Habib Aziz Ar Rozi)
Prosesi peresmian Mushala Nurul Islam bantuan PCNU Kencong di Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Selasa (07/06/2022) malam. (Foto: NOJ/ Habib Aziz Ar Rozi)

Jember, NU Online Jatim

Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kencong Kabupaten Jember meresmikan mushala Nurul Islam di Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Selasa (07/06/2022) malam.


Mushala tersebut berdiri untuk pelaksanaan pendidikan Madrasah Diniyah (Madin) dan kegiatan keagamaan lainnya di wilayah setempat.


Ketua Pengurus Cabang (PC) Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kencong, Ustadz Imam Syafi'i mengatakan, pendirian mushala ini berawal dari kejadian bencana erupsi Gunurng Semeru di Lumajang yang mengakibatkan banyak masyarakat terdampak hingga mengungsi.


"Pada saat menyalurkan program bantuan sembako kami mendapati informasi bahwasanya ada kegiatan anak-anak mengaji, tetapi tidak memiliki tempat kembali. Dari situlah muncul keprihatinan yang diwujudkan dengan pembangunan mushala ini," tuturnya.


Hal serupa juga ditegaskan Kiai Zainil Ghulam, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kencong bahwa pendirian mushala tersebut diinisiasi oleh PC LAZISNU yang bertugas untuk mengumpulkan donasi. Dalam proses pembangunannya, LAZISNU dibantu oleh PC Lembaga Penanggulangan Bencana dan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBINU) Kencong.


"Dengan berdirinya mushala ini semoga menjadi keberkahan dan kemanfaatan bagi masyarakat sekitar Desa Sumbermujur, seperti belajar mengaji, istighotsah, shalawatan dan, kegiatan keagamaan lainnya," katanya.


Sementara itu, Ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Candipuro Ibnu Shodiq mengucapkan banyak terima kasih kepada PCNU Kencong yang sudah membantu atas berdirinya mushala tersebut.


"Kurang lebih selama 3 bulan proses pembangunan mushala ini, akhirnya diresmikan pada Selasa 7 Juni 2022. Semoga Allah membalas amal baik panjenengan semua," ucapnya. 


Dalam kesempatan yang sama, Rais Syuriah PCNU Kencong Kiai Ahmad Laiq Athoillah berpesan kepada wali santri dan masyarakat agar bisa menjaga dan memanfaatkan mushala tersebut. 


Kiai Laiq menjelaskan bahwa umat Islam itu terbagi dalam 4 kelompok kebaikan. Pertama, jadilah orang alim yang mengamalkan ilmunya, karena orang alim adalah penerus para nabi. Kedua, jadilah santri atau pelajar (muta'allim).


Ketiga, jadilah pendengar yang baik (mustami'), dan keempat, cinta majelis ilmu atau (muhibbin). "Dan janganlah kalian menjadi yang nomor 5, yaitu di luar 4 kelompok tersebut, maka celakalah kalian," tandasnya.


Penulis: Habib Aziz Ar Rozi


Editor:

Tapal Kuda Terbaru