• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Rabu, 24 April 2024

Kediri Raya

Optimalkan Khidmat, NU Blitar Terima Dua Mobil Operasional 

Optimalkan Khidmat, NU Blitar Terima Dua Mobil Operasional 
Penyerahan bantuan mobil oleh DPD Gerindra Jatim ke PCNU Kabupaten Blitar. (Foto: NOJ/Pransiska A)
Penyerahan bantuan mobil oleh DPD Gerindra Jatim ke PCNU Kabupaten Blitar. (Foto: NOJ/Pransiska A)

Blitar, NU Online Jatim
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Blitar dan Klinik Siti Khodijah menerima bantuan berupa mobil operasional dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Jawa Timur. Penyerahan bantuan dipusatkan di Gedung Graha NU, Desa Minggirsari, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, Ahad (12/12/2021).
 
“Mobil ini untuk mempermudah pelayanan serta keikutsertaan dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat,” kata Ketua DPD Partai Gerindra Jatim, Anwar Sadad. 

 

Menurut Wakil Ketua DPRD Jatim ini, pemberian juga merupakan bentuk pengabdian serta diniatkan berkhidmat kepada Nahdlatul Ulama.
 
 

Bantuan yakni jenis multi purpose vehicle serta ambulans. Penyerahan bantuan tersebut dipimpin oleh Anwar Sadad didampingi Ferdians Reza Alvisa selaku Anggota DPRD Jawa Timur.
 
"Saya yang berlatarbelakang Anggota Ansor, warga NU, maka sepatutnya saya perjuangkan fasilitas yang diperuntukan untuk umat, dan Allah memberikan saya jalan kemudahan dalam perjuangan itu," kata Ferdians Reza Alvisa.
 
Dirinya juga menegaskan, dalam reses yang dilakukan tiga kali dalam setahun tersebut lebih ditekankan kepada aspirasi masyarakat. Kkhususnya optimalisasi pelayanan terhadap NU.
 
"Seperti diketahui, di manapun dan apapun profesi kita, khidmat kepada Nahdlatul Ulama akan diutamakan," ungkap dia.
 
Sementara Ketua PCNU Kabupaten Blitar, KH Masdain Rifai mengungkapkan rasa terima kasih. Ia juga bersyukur  atas pemberian sarana pengabdian berupa fasilitas transportasi untuk kesejahteraan masyarakat dalam pelayanan.
 
"Semoga fasilitas yang diberikan ini dapat dioptimalkan dalam pengabdian kepada masyarakat utamanya dalam melayani umat," katanya saat sambutan.
 
Penyerahan bantuan mobil tersebut dihadiri aggota DPRD Jawa Timur, DPD Partai Gerindra Jawa Timur, DPC Gerindra Kota Blitar, PCNU Kabupaten dan Kota Blitar, LPBI NU. Tampak pula PC Pergunu Blitar, pengelola Klinik Siti Khodijah, serta turut hadir sejumlah badan otonom atau banom NU se-Kabupaten Blitar.

 

Editor: Syaifullah


Editor:

Kediri Raya Terbaru