Pedulikan Kader, Ansor Kediri Lakukan MoU dengan RS HVA dan BNI
Kamis, 16 Desember 2021 | 14:00 WIB

Penandatanganan MoU antara PC GP Ansor Kabupaten Kediri dengan RS HVA Toeloengredjo dan BNI. (Foto: NOJ/A Muwaffaq)
A Muwaffaq
Kontributor
Kediri, NU Online Jatim
Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Kediri melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau MoU dengan Rumah Sakit (RS) HVA Toeloengredjo Pare dan Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Kediri.
Agenda yang dilakukan guna kemandirian di bidang ekonomi dan peduli kesehatan bagi kader Ansor ini dipusatkan di Aula RS HVA Toeloengredjo, Pare, Kediri, Rabu (15/12/2021).
Ketua PC GP Ansor Kabupaten Kediri, Gus Rizmi Haitami Azizi mengatakan, tujuan dari dilakukannya kerja sama tersebut untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada RS HVA Toeloengredjo, serta untuk meringankan beban kader Ansor yang terkena musibah.
"Dengan kerja sama ini nantinya kader Ansor yang memanfaatkan jasa di RS HVA Toeloengredjo akan mendapatkan potongan harga atau diskon dari pihak rumah sakit," tuturnya.
Dijelaskan oleh Gus Rizmi, salah satu syarat untuk mendapatkan diskon tersebut yakni dengan membawa kartu tanda anggota (KTA) GP Ansor. Setelah itu, ia akan mendapatkan potongan sesuai dengan yang telah disetujui.
"Salah satu keringanan biayanya ialah untuk rawat jalan dan poli umum mendapatkan diskon 33 persen, rawat inap untuk kamarnya 20 persen, dan medical ceck up spesial terapi memperoleh diskon 10 perseb," jelasnya.
Alumni Universitas Islam Kadiri (UNISKA) itu berjanji, pihaknya akan terus melayani umat dengan memikirkan keadaan kader, baik di bidang perekonomian atau pun kesehatan.
Sementara Direktur RS HVA Toeloengredjo Anna Rahmawati menuturkan, bahwa RS HVA Toeloengredjo melakukan kerja sama dengan GP Ansor dan BNI karena ingin berbagi kemanfaatan kepada masyarakat, khususnya kader GP Ansor.
"Dengan KTA yang dimiliki kader Ansor, mereka akan mendapat potongan harga terkait pemanfaatan fasilitas di rumah sakit ini,” ungkapnya.
Editor: A Habiburrahman
Terpopuler
1
Innalillahi, Pengasuh Pesantren Denanyar KH Ahmad Wazir Ali Wafat
2
Siswa MI Bilingual Roudlotul Jannah Prambon Raih Juara 1 Pildacil Porseni Jatim
3
Innalillahi, Mustasyar PCNU Tuban KH Cholilurrohman Wafat
4
Polemik Sound Horeg, Dosen Ma'had Aly Lirboyo: Perlu Ada Solusi Bersama
5
Pesantren Al-Anwar Pacitan Gelorakan Mars Syubbanul Wathan di Festival Rontek 2025
6
Khutbah Jumat: Inspirasi Dakwah dan Perjuangan Nabi Musa saat Muharram
Terkini
Lihat Semua