• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 19 April 2024

Malang Raya

Terapkan Pendekatan Metaphorical Thinking, Mahasiswa Unisma Lolos PKM

Terapkan Pendekatan Metaphorical Thinking, Mahasiswa Unisma Lolos PKM
Tim PKM-RSH Unisma. (Foto: NOJ/humas)
Tim PKM-RSH Unisma. (Foto: NOJ/humas)

Malang, NU Online Jatim
Pandemi bukan menjadi penghalang bagi Tim Pusat Kesehatan Mahasiswa (PKM) Riset Sosial Humaniora (RSH) Universitas Islam Malang (Unisma) untuk terus berprestasi. Tim yang terdiri dari Nur Nabilah Syahrur Rohmah, Intan Dwi Cahyani, dan Oryza Lisativani Fatimah menguji sejauh mana pengaruh pendekatan Methaporical Thinking terhadap peningkatan pemahaman konsep aritmatika pada pembelajaran daring di masa pandemi Covid -19.

 

MTs Putra-Putri Lamongan yang menjadi tempat penelitian ini dilaksanakan menyambut baik inovasi yang dilakukan oleh kelompok mahasiswa Program Studi (Prodi) pendidikan matematika ini. 

 

“Pandemi talah menuntut semua sektor untuk dapat beradaptasi, termasuk juga sektor pendidikan, kami sebagai mahasiswa pendidikan matematika mengambil peran untuk terus memperbaiki mutu pendidikan, salah satunya melalui penelitian ini,” ujar Nabilah sebagai ketua tim. 

 

Di bawah bimbingan Dr Surya Sari Faradiba, tim tersebut mengembangkan model pembelajaran Metaphorical Thinking yang dapat diterapkan pada pembelajaran matematika secara daring di era pandemi. 

 

“Hasil penelitian ini semoga mampu membawa angin segar bagi siswa MTS Putra-Putri Lamongan yang sudah jenuh belajar matematika secara daring hampir dua tahun ini. Kedepannya, tidak menutup kemungkinan hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan oleh guru dan siswa lain yang membutuhkan,” ungkap Oryza selaku anggota tim.

 

Editor: Nur Faishal


Malang Raya Terbaru