• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Matraman

PMII di Ngawi Kaji Kepemimpinan Lewat Film Sultan Agung

PMII di Ngawi Kaji Kepemimpinan Lewat Film Sultan Agung
Kegiatan Nobar film Sultan Agung Fun Camp. (Foto: NOJ/Huda)
Kegiatan Nobar film Sultan Agung Fun Camp. (Foto: NOJ/Huda)

Ngawi, NU Online Jatim
Pengurus Rayon (PR) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Brawijaya V Komisariat STKIP Modern Ngawi adakan Fun Camp dan Upgrading Leadership pada Sabtu-Ahad (02-03/07/2022) yang dilaksanakan di wisata Sumber Koso, Desa Girikerto, Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi. 

 

Kegiatan ini diikuti oleh kader-kader PMII rayon tersebut, baik anggota maupun pengurus. Adapun Cahya Wahyu, Ketua Rayon menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan utamanya untuk ajang berkumpul kader di tengah libur panjang semester saat ini. Selain itu Ia juga menyampaikan memilih kegiatan tersebut dan dipusatkan di bawah lereng Gunung Lawu untuk memberikan suasana baru kepada anggota sehingga tidak monoton kegiatan yang berada di ruangan.

 

"Fun Camp ini utamanya kita laksanakan untuk ajang berkumpul di tengah libur panjang semester yang membuat kader jarang berkumpul. Selain itu kegiatan ini juga wujud dari Nilai Dasar Pergerakan (NDP) yaitu hablu minal alam, jadi nanti bisa menciptakan suasana baru tidak monoton kegiatan di ruangan," terang Cahya.

 

Adapun kegiatan Fun Camp tersebut diisi dengan materi utama yakni diskusi kepemimpinan oleh Khoirul Anam selaku sekretaris rayon. Pada materi tersebut ia menyampaikan materi menggunakan film yang berjudul Sultan Agung. Ia memilih menggunakan film untuk media pada materi tersebut agar lebih mudah dipahami oleh peserta.

 

"Materi ini disampaikan melalui media film harapannya agar lebih mudah dipahami oleh peserta atau kader dan meningkatkan pemahaman kader pada materi kepemimpinan. Karena pada film ini banyak terdapat sisi kepemimpinan yang dicontohkan oleh Raja-raja Mataraman juga banyak kepemimpinan yang dicontohkan Rasulullah, seperti Siddiq, Amanah, Fathanah dan Tabligh," ujar Khoirul pada NU Online Jatim, Ahad (03/07/2022).

 

Dirinya juga menyampaikan, usai kegiatan ini peserta diharapkan dapat memiliki ilmu-ilmu kepemimpinan yang nantinya digunakan sebagai bekal ketika mereka menjadi pengurus, baik di tingkat rayon maupun komisariat.

 

"Saya harap ilmu yang sudah didapatkan menjadi bekal ketika menjadi pengurus nanti," pungkasnya.


Editor:

Matraman Terbaru