• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 18 April 2024

Matraman

PW IPPNU Jatim Gelar Rapat Pimpinan di Pendopo Jombang

PW IPPNU Jatim Gelar Rapat Pimpinan di Pendopo Jombang
PW IPPNU Jawa Timur menggelar rapat pimpinan di Pendopo Kabupaten Jombang. (Foto: NOJ/ Arizka Rohmawati)
PW IPPNU Jawa Timur menggelar rapat pimpinan di Pendopo Kabupaten Jombang. (Foto: NOJ/ Arizka Rohmawati)

Jombang, NU Online Jatim
Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Jawa Timur menggelar rapat pimpinan atau rapim. Kegiatan dipusatkan di Pendopo Kabupaten Jombang, Ahad (03/07/2022).


Saat pembukaan, tampak hadir Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) IPPNU, Nurul Hadayatul Ummah, Bupati Jombang, Hj Mundjidah Wahab, juga tamu undangan dari jajaran Pemerintah Kabupaten Jombang dan badan otonom Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU). Termasuk  44 Ketua Pimpinan Cabang (PC) IPPNU se-Jawa Timur.


"Harapan saya, acara ini tidak hanya sebagi ajang temu kangen. Tapi di sini kita juga menyampaikan ide atau gagasan yang bisa dibawa pada Kongres IPPNU nanti," kata Ketua PW IPPNU Jawa Timur, Puput Kurniawati.


Sementara itu, Nurul Hadayatul Ummah sangat berharap kepada PW IPPNU Jawa Timur. Lewat ide dan prestasi yang telah ditorehkan akan menginspirasi kepengurusan lain di Indonesia.


"PW IPPNU Jawa Timur ini bisa memberikan contoh. Maka dari itu dengan adanya acara rapim ini semua bisa menyampaikan ide dan gagasan untuk bisa disampaikan pada Kongres PP IPPNU nanti," katanya.


Sedangkan Bupati Jombang, Hj Mundjidah Wahab saat sambutan bercerita ketika masih aktif berproses di IPPNU. Hal tersebut dilakoni sampai menjadi Ketua PC IPPNU Jombang.


"Dulu, saya menjadi Ketua PC IPPNU Jombang pertama,” kenangnya. 


Disampaikan bahwa kala itu masih belajar di Madrasah Mu'alimat. Dan dirinya berpesan agar para pengurus dan anggota bisa aktif berproses secara maksimal selama di IPPNU. Karena manfaatnya akan dirasakan kelak. Termasuk dirinya yang kala itu terpilih sebagai anggota DPRD termuda. 


“Jadi, saya berharap dengan mengikuti organisasi IPPNU ini bisa memberikan pengalaman untuk masa depan kalian,” ungkapnya.


Penulis: Arizka Rohmawati


Editor:

Matraman Terbaru