• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Matraman

Siswa Ma’arif Pacitan Raih Juara Kompetisi Sains Madrasah

Siswa Ma’arif Pacitan Raih Juara Kompetisi Sains Madrasah
Rofiatus Sya'adah peraih juara 1 Kompetisi Sains Madrasah. (Foto: Istimewa)
Rofiatus Sya'adah peraih juara 1 Kompetisi Sains Madrasah. (Foto: Istimewa)

Pacitan, NU Online Jatim

Rofiatus Sya'adah, siswi Madrasah Aliyah Ma'arif (MAM) 03 Sidomulyo Kecamatan Kebonagung Kabupaten Pacitan berhasil mendapatkan juara 1 ekonomi terintegrasi pada ajang Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tingkat kabupaten. 


Sebelumnya, Rofi melaksanakan sejumlah persiapan untuk mengikuti kompetisi tersebut. Di antaranya mengikuti simulasi serta belajar dengan tekun. 


"Persiapan saya sebelum kegiatan KSM dilaksanakan ya belajar sendiri dengan mengerjakan soal, kemudian menanyakan terkait hal-hal yang belum saya pahami kepada guru pengampu mata pelajaran tersebut di madrasah," ujarnya saat dikonfirmasi pada Jumat (19/08/2022). 


Ia menjelaskan, selain belajar dengan giat juga selalu memanjatkan doa kepada sang maha kuasa agar diberikan kelancaran. 


"Selain belajar, saya juga memperbanyak shalawat karena sebuah usaha akan lebih baik apabila disertai dengan doa," imbuhnya. ​​​​​​​


Rofi sangat bersyukur atas prestasi yang diraihnya saat ini, terlebih lagi dapat mengharumkan nama madrasah tempatnya menempuh pendidikan. 


"Banyak-banyak mengucap syukur serta berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendokan, terutama kedua orang tua dan bapak/ibu guru," tandasnya. 


Selain itu, ia juga mempersiapkan diri untuk maju ke tahap berikutnya yakni ke provinsi. 


"Untuk saat ini masih tetap belajar meskipun sebenarnya bulan ini banyak kegiatan terkait peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI)," pungkasnya.


Editor:

Matraman Terbaru