• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 27 April 2024

Matraman

Terpilih Aklamasi, KH Arif Fuadi Nakhodai PCNU Blitar 2023-2028

Terpilih Aklamasi, KH Arif Fuadi Nakhodai PCNU Blitar 2023-2028
KH Arif Fuadi Nakhodai PCNU Blitar 2023-2028 yang terpilih secara aklamasi. (Foto: NOJ/Pransiska Anggraeni)
KH Arif Fuadi Nakhodai PCNU Blitar 2023-2028 yang terpilih secara aklamasi. (Foto: NOJ/Pransiska Anggraeni)

Blitar, NU Online Jatim

KH Arif Fuadi terpilih aklamasi sebagai Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Blitar dan KH Muhammad Ardani Ahmad sebagai Rais Syuriah masa khidmat 2023-2028.


Ia ditetapkan dalam Konferensi Cabang (Konfercab) ke-XVIII yang dipusatkan di Pondok Pesantren (Ponpes) Al-falah, Desa Jeblog, Kecamatan Talun, Kabupaten Blitar, Sabtu-Ahad (18-19/02/2023).


Dalam permusyawaratan tertinggi tingkat cabang tersebut, KH Arif Fuadi memperoleh suara terbanyak, yakni150 suara. Sedangkan kompetitor lainnya KH Arif Faizin  memperoleh 59 suara, KH Masda'in Rifa'i Ahyad memperoleh 48 suara, dan KH Agus Muadib memperoleh 18 suara.


Sedangkan KH Habib Junaidi memperoleh 4 suara, dan 1 suara diperoleh KH Masduki Rifa'i dukungan. Dengan demikian KH Arif Fuadi yang merupakan kader asal Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Kanigoro tersebut ditetapkan secara aklamasi sebagai Ketua PCNU Kabupaten Blitar.


KH Arif Fuadi memiliki peran penting dalam kepengurusan organisasi NU, mulai dari Sekretaris Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU), serta pernah menjadi Wakil Katib PCNU Kabupaten Blitar.


Selanjutnya, Kiai Arif juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor. Tidak sekadar itu, dirinya juga pernah menjabat sebagai  Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Blitar pada tahun 2002-2012 silam.


Maka tak heran jika KH Arif Fuadi terpilih menjadi Ketua PCNU Kabupaten Blitar. Berbagai prestasi serta pengalaman berorganisasi sebelumnya telah diraihnya.


Dirinya memiliki proyeksi yang tinggi dalam kepengurusan kedepannya. Menurutnya, menjadi pengurus NU harus benar-benar menjaga khittah, makanya ia bertekad untuk terus berbenah dan mengoptimalkan segala potensi yang dimiliki kader muda NU serta menyelaraskan segala aspek.


"Atas ridho Allah SWT, di abad kedua ini menjadi progres utama bagi kita semua untuk meneguhkan kemandirian dan merajut kebersamaan," ujar alumni Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta itu.


Pada kesempatan yang sama, KH Muhammad Ardani Ahmad kembali ditetapkan sebagai Rais Syuriah PCNU Kabupaten Blitar. Penetapan tersebut merupakan hasil musyawarah Ahlul Halli Wal Aqli (Ahwa), di dalamnya terdiri dari KH Mas'ud Zamhari, KH Ardani Ahmad, KH Ahmad Fauzi Hamzah Syams, KH Azizi Hasbullah serta KH Muhrozi Azhar.


Oleh karenanya, Ahwa menunjuk dan menetapkan KH Ardani Ahmad sebagai Rais Syuriah PCNU Kabupaten Blitar masa khidmat 2023-2028. 


"Alhamdulillah diberikan kesempatan untuk kesekian kalinya dalam berkhidmat, insya Allah senantiasa siap sepenuh hati serta ikhlas dalam melayani umat," terang KH Ardani Ahmad yang juga Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Falah Jeblog tersebut.


Matraman Terbaru