Momen Harlah, LTNNU Jatim Berikhtiar Jadi Corong dan Katalisator Informasi Ke-NU-an
Kamis, 12 Desember 2024 | 12:00 WIB
A Habiburrahman
Kontributor
Surabaya, NU Online Jatim
Pada Kamis, 12 Desember 2024, disebut sebagai Hari Lahir (Harlah) ke-40 Lembaga Taālif wan-Nasyr Nahdlatul Ulama (LTNNU). Hal ini berdasarkan rekomendasi Muktamar ke-27 NU di Situbondo pada 12 Desember 1984.
Tujuan awal dibentuknya LTNNU ialah sebagai instrumen untuk mensosialisasikan hasil Muktamar NU di masa kepemimpinan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Abdurahman Wahid atau Gus Dur, terutama berkaitan khittah NU 1926. Kini, lembaga departementasi NU ini telah berusia 40 tahun.
āLembaga ini dibentuk pada masa awal kepemimpinan Ketua Umum PBNU KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur). Saat Muktamar ke-27 NU di Situbondo tahun 1984,ā ujar Ketua LTNNUĀ Jatim, H HelmyĀ M Noor, dilansir duta.co, Kamis (12/12/2024).
Ia menuturkan, selain bertugas sebagai penyebar informasi, komunikasi, dan publikasi tentang NU, LTNNU juga bergerak untuk mengembangkan kepenulisan, penerjemahan, dan penerbitan kitab atau buku tentang Islam Aswaja.
āApalagi di era digital seperti ini, maka LTN juga dapat melakukan sinergi dengan lembaga lainnya di Nahdlatul Ulama. Ini perintah para masyayikh PWNU Jatim,ā tegas Helmy.
Sekretaris Masjid Nasional Al Akbar Surabaya (MAS) ini menyebut LTNNU sebagaimana layaknya fungsi marketing communicationĀ (marcomm) dalam dunia pemasaran. Yakni, menjalankan giat āpemasaranā berkaitan dengan ke-NU-an sehingga sampai kepada Nahdliyin dan masyarakat umum.
"Tentu giat marcomm ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat sekaligus menjadi bagian inheren dengan giat pembentukan image organisasi alias giat-giat branding menurut paham Ahlussunnah wal Jamaah," tuturnya.
Untuk itu, pihaknya pun berikhtiar agar LTNNU Jatim dapat menjadi corong dan katalisator informasi ke-NU-an bagi masyarakat, khususnya bagi generasi Z sebagai penerus di masa depan. Sehingga masyarakat dapat lebih memahami NU secara lebih holistikĀ dan tidak parsial.
"Insyaallah, LTNNU khususnya di Jawa Timur siap menjadi lumbung informasi NU dan ke-NU-an sehingga misunderstanding yang kerap terjadi dapat diminimalisir bahkan dihindari," ungkapnya.
"Hari ini, Kamis 12 Desember 2024 menjadi saksi sejarah perjalanan LTNNU ke-40. Di momentum Harlah ini, semoga kita bisa menjadi ujung tombak NU dalam memproduksi dan menyiarkan karya-karya terbaik baik fisik dan digital, untuk Nahdliyin dan masyarakat umum," tandasnya.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Menata Hati dengan 7 Perbuatan
2
Mensos Gandeng PPATK Telusuri Penerima Bansos Terindikasi Main Judol
3
Garda Fatayat NU Jatim Terima 100 Bibit Tanaman dari BPBD untuk Dukung Ketahanan Pangan
4
Distribusikan Benih Padi, Langkah Ansor Jatim Perkuat Ketahanan Pangan
5
Pesantren Bebas Kekerasan: Nawaning Nusantara Siapkan Satgas dan Edukasi Seksual
6
5 Dosen UIN KHAS Jember Ikut Terlibat dalam Penyusunan Raperda MDT
Terkini
Lihat Semua