• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 19 April 2024

Pendidikan

FITK UIN Malang Inginkan Dua Jurnal Terindeks Internasional

FITK UIN Malang Inginkan Dua Jurnal Terindeks Internasional
Penukaran cinderamata oleh pihak FITK UIN Malang dengan Assoc. Prof. Dr. K. J. Vargheesee. (Foto: NOJ/Moch Miftachur Rizki)
Penukaran cinderamata oleh pihak FITK UIN Malang dengan Assoc. Prof. Dr. K. J. Vargheesee. (Foto: NOJ/Moch Miftachur Rizki)

Malang, NU Online Jatim
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang mendapatkan kunjungan tamu istimewa (Visiting Professor) Assoc. Prof. Dr. K. J. Vargheese dalam rangka Pengembangan Pembelajaran, Riset, dan Publikasi Ilmiah mulai Senin (07/11/2022) hingga Jum'at (11/11/2022). Hal ini merupakan salah satu bentuk kepercayaan ilmuwan Internasional atas kualitas akademik di FITK UIN Malang.


Dekan FITK UIN Malang, Prof Dr H Nur Ali mengatakan, Visiting Professor ini lebih mengedepankan pendidikan, terutama pendidikan bahasa. Assoc. Prof. Dr. K. J. Vargheese ini merupakan ahli di bidang pendidikan.


“Di sisi lain melalui Visiting Professor ini kita kembangkan untuk kolaborasi riset, kolaborasi penulisan artikel yang terpublish di jurnal Internasional," katanya kepada NU Online Jatim usai penutupan kegiatan di Aula Micro Teaching, FITK, UIN Malang, Jum'at (11/11/2022).


Dijelaskan, sampai saat ini FITK UIN Malang telah memiliki 18 jurnal ilmiah. Ke depan pihaknya berharap, 2 jurnal di FITK bisa terindeks di jurnal Internasional. "Saat ini masih satu, oleh karenanya kita rancangkan satu lagi untuk tahun 2023," jelasnya.


Prof Nur Ali juga memaparkan, Visiting Professor merupakan upaya untuk meningkatkan pemahaman cross culture praktisis di lingkungan FITK UIN Malang. Pemahaman cross culture praktisis antara Indonesia dan India. Bagaimana penanaman budaya di India, yang muda dan tua bisa berjalan dengan baik.


Guru Besar Bidang Ilmu Pendidikan Islam Fakultas llmu Tarbiyah dan Keguruan tersebut juga menyampaikan bahwa, Assoc. Prof. Dr. K. J. Vargheesee mengajak pihaknya untuk menindaklanjuti dengan bentuk MoU, kolabarasi riset dan penulis artikel Internasional.


"Selain itu, kita juga diajak kolaborasi kegiatan pembelajaran, jadi mahasiswa bisa berkolaborasi secara zoom. Ada satu kelas yang diisi mahasiswa FITK dan India akan kita tindak lanjuti tahun 2023," tutupnya.


Sebagai informasi, saat penutupan agenda pihak FITK UIN Malang saling bertukar cinderamata dengan Assoc. Prof. Dr. K. J. Vargheesee.


Pendidikan Terbaru