• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 26 April 2024

Pendidikan

Mahasiswa PKL FH UIN Malang Kembangkan Potensi Lewat Produksi Film

Mahasiswa PKL FH UIN Malang Kembangkan Potensi Lewat Produksi Film
Mahasiswa PKL FH UIN Malang kembangkan potensi lewat produksi film. (Foto: NOJ/Times Indonesia)
Mahasiswa PKL FH UIN Malang kembangkan potensi lewat produksi film. (Foto: NOJ/Times Indonesia)

Malang, NU Online Jatim
Praktek Kerja Lapangan (PKL) Fakultas Humaniora (FH) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) resmi berakhir. PKL selama satu bulan ini dimulai hari Jum’at (01/07/2022) hingga Jum’at (12/08/2022). Seluruh mahasiswa Program Studi (Prodi) Bahasa dan Sastra Arab dan Sastra Inggris semester 6 wajib mengikuti kegiatan ini sesuai dengan bidang profesi yang diambil.


PKL ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan, pengetahuan, dan keterampilan dan kemampuan mahasiswa. Mahasiswa FH UIN Malang mulai mendalami mata kuliah profesi saat mereka duduk di bangku perkuliahan semester lima sampai enam. Kemudian akan dilanjutkan dengan PKL yang dilaksanakan saat libur semester.


Beberapa bidang profesi yang ditawarkan bagi mahasiswa FH diantaranya pengajaran, terjemahan, siyahah (tourism), sinematografi, jurnalistik, dan penelitian bahasa. Seluruh mahasiswa yang memilih masing-masing satu bidang profesi tersebut dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai bidang profesi untuk menjalani Praktek Kerja Lapangan (PKL) di tempat yang sudah disediakan oleh fakultas selama satu bulan.


Salah satu kelompok dari bidang profesi sinematografi pun turut merasakan atmosfer bekerja di salah satu stasiun televisi lokal di Kabupaten Blitar. Kelompok yang terdiri dari lima mahasiswa asal Program Studi Sastra Inggris dan dua mahasiswa asal Prodi Bahasa dan Sastra Arab ini mengangkat satu program kerja untuk mengembangkan potensi dusun setempat lewat produksi film dokumenter.


Film dokumenter yang dibuat ini merupakan bentuk kontribusi ketujuh mahasiswa ini untuk turut mengangkat potensi Dusun Pehdoplang, Kabupaten Blitar yang bergerak di bidang pertanian dan perikanan.


Berbekal ilmu dasar tentang tata cara pengambilan gambar, penulisan naskah, dan lainnya, tujuh mahasiswa ini berhasil merilis film dokumenter yang berjudul ‘Adiwarna Agraria’ yang dirilis di YouTube pada Rabu (17/08/2022) lalu.


Ketua kelompok sekaligus Produser Eksekutif dalam pembuatan film dokumenter, Syahril mengatakan, film ini merupakan sebuah harapan dari warga Dusun Pehdoplang kepada kelompoknya untuk membantu mengangkat potensi di dusun mereka.


"Kami berusaha untuk membantu memperkenalkan Dusun Pehdoplang ini kepada masyarakat karena banyak sekali potensi menarik yang belum diketahui oleh banyak orang dari dusun ini," katanya.


Mahasiswa Prodi Sastra Inggris ini mengungkapkan, Dusun Pehdoplang mempunyai banyak produk unik yang dipasarkan. Beberapa produk mereka merupakan hasil olahan pertanian terpadu, pertanian, perikanan, dan kombinasi produk pertanian serta perikanan.


Beberapa produk yang dibuat dan dipasarkan oleh warga Dusun Pehdoplang diantaranya, jus jambu, sereal daun talas, kerupuk kepala lele, keripik kulit lele, abon lele, dan lain sebagainya. Seluruh produk yang dihasilkan ini merupakan potensi utama yang harus diangkat agar ekonomi masyarakat sekitar dapat berjalan.


"Masyarakat di sini sempat terpuruk saat pandemi. Jadi mereka berinisiatif untuk membentuk program kerja bersama agar bisa bersama-sama mengembalikan keadaan ekonomi masyarakat. Dari bidang sinematografi inilah kami bisa turut berkontribusi untuk membantu warga," tandasnya.


Pendidikan Terbaru