• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Selasa, 23 April 2024

Tapal Kuda

Banser Probolinggo Evakuasi Reruntuhan Rumah Korban Angin Puting Beliung

Banser Probolinggo Evakuasi Reruntuhan Rumah Korban Angin Puting Beliung
Salah satu anggota Banser Probolinggo saat membantu mengevakuasi reruntuhan rumah warga korban angin puting beliung di Desa Jorongan, Kecamatan Leces, Kamis (03/02/2021). (Foto: NOJ/ Siti Nurhaliza).
Salah satu anggota Banser Probolinggo saat membantu mengevakuasi reruntuhan rumah warga korban angin puting beliung di Desa Jorongan, Kecamatan Leces, Kamis (03/02/2021). (Foto: NOJ/ Siti Nurhaliza).

Probolinggo, NU Online Jatim

Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Probolinggo menerjunkan Banser Tanggap Bencana (Bagana) untuk membantu para korban angin puting beliung di Desa Jorongan, Kecamatan Leces, Kamis (04/02/2021).

 

Sedikitnya ada 25 anggota Banser disebar untuk melakukan evakuasi dan perbaikan belasan rumah warga terdampak angin puting beliung. Salah satu fokus perbaikan oleh Bagana itu dilakukan di sebuah mushala milik tokoh agama setempat. 

 

Anggota Banser membersihkan puing-puing reruntuhan plafon dan perbaikan genting yang disapu angin puting beliung.

 

Ketua PC GP Ansor Kabupaten Probolinggo, Misbahul Munir mengatakan, Bagana yang diterjunkan memiliki kemampuan mitigasi bencana guna meringankan beban masyarakat terdampak angin puting beliung.

 

Sebab jika tak segera diperbaiki, khawatir rumah-rumah warga itu akan semakin rusak karena intensitas hujan di Kabupaten Probolinggo cukup tinggi.

 

"Tadi pagi kami langsung utus 5 Bagana dan 20 Banser Satkoryon Leces. Kasihan warga yang rumahnya rusak jika tak segera diperbaiki. Kalau sore ini hujan lagi, rumah mereka bisa kebanjiran karena atapnya rusak," ungkapnya.

 

 

Sementara salah satu korban angin puting beliung, Badrus mengapresiasi aksi sosial anggota Banser tersebut. "Saya sangat berterima kasih sudah dibantu anggota Banser. Karena selain buat ibadah, mushala saya ini juga untuk belajar dan mengaji para santri," ujarnya.

 

Selain membantu evakuasi dan perbaikan material yang runtuh disapu angin puting beliung, tim lapangan Bagana juga melakukan pendataan para korban termasuk kondisi kerusakan.

 

Berdasarkan data yang dihimpun Bagana, sementara ini sebanyak 12 rumah dan mushala warga terdampak. Ada 1 rumah rusak berat, 5 rumah rusak sedang dan 6 rumah rusak ringan.

 

Penulis: Siti Nur Haliza

Editor: Romza


Editor:

Tapal Kuda Terbaru