Fasilitasi Usaha Perikanan, BKNU Pasuruan Konsolidasi dengan MWCNU Wilayah Pesisir
Kamis, 25 Agustus 2022 | 07:30 WIB
Makhfud Syawaludin
Kontributor
Pasuruan, NU Online Jatim
Badan Kemaritiman Nahdlatul Ulama (BKNU) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan menggelar kegiatan turba dan konsolidasi dengan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) yang memiliki wilayah pesisir, Rabu (24/08/2022).
Kegiatan yang dipusatkan di Pondok Pesantren Fadhlul Ulum, Dusun Lampean, Desa Jatirejo, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan itu melibatkan MWCNU Lekok, MWCNU Nguling, MWCNU Grati, MWCNU Rejoso, dan MWCNU Kraton.
Sekretaris BKNU PCNU, Gus Nanang Chafidz Faqih menjelaskan, turba dan konsolidasi bertujuan untuk memfasilitasi kemitraan usaha dan pembiayaan sektor perikanan di MWCNU yang masuk kategori wilayah pesisir.
“Sekaligus implementasi atas sinergi dan kerja sama BKNU dengan Dinas Perikanan Kabupaten Pasuruan dalam program pelatihan, pembinaan dan pengembangan kemitraan usaha bagi nelayan,” imbuhnya kepada NU Online Jatim, Kamis (25/08/2022).
Ia juga menyebutkan, salah satu hasil konsolidasi akan dilakukan fasilitasi oleh BKNU Kabupaten Pasuruan kepada lima MWCNU untuk mendirikan BKNU di tingkat MWCNU.
“Termasuk mengawal bagaimana sinergi program dan kegiatan antara BKNU Kabupaten dengan BKNU di masing-masing MWCNU,” pungkas alumni Pondok Pesantren Ma’ahadil Ulum Syar’i (MUS), Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah itu.
Sementara itu, Wakil Ketua PCNU Kabupaten Pasuruan, H M Ilham Wahyudi menyampaikan, berbagai potensi dan permasalahan dan arah pembangunan maritime di Indonesia. Ia juga memberikan beberapa peran strategis BKNU dalam rangka aktif mendukung pembangunan maritim dan kelautan di Indonesia.
“Memfasilitasi pembuatan produk dan jasa kelautan yang bernilai tambah dan berdaya saing tinggi untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga nelayan sekaligus untuk memenuhi kebutuhan nasional hingga ekspor,” pungkas doktor bidang ekonomi itu.
Untuk diketahui, turut hadir Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dinas Perikanan Kabupaten Pasuruan Ahmad Solah, jajaran pengurus BKNU Kabupaten Pasuruan, serta ketua dan sekretaris lima MWCNU.
Terpopuler
1
Sound Horeg Diharamkan, Ini Penjelasannya
2
Di Balik Klaim NU: Membedakan Antara Cinta dan Catut
3
Pondok Besuk Pasuruan: Sound Horeg Hukumnya Haram
4
Sejumlah Peristiwa Penting Kenabian dan Kosmologis di Bulan Muharram
5
Holiday Pesantren Darun Nun, Tempat Liburan Edukatif yang Menyenangkan bagi Santri Cilik
6
Pendaftaran Beasiswa LPDP Batch 2 Tahun 2025 Resmi Dibuka, Berikut Ketentuannya
Terkini
Lihat Semua