Harlah ke-17, LAZISNU Lumajang Tasyakuran hingga Bagikan Sembako
Kamis, 10 Februari 2022 | 11:00 WIB
Sufyan Arif
Kontributor
Lumajang, NU Online Jatim
Momen Hari Lahir (Harlah) ke-17 Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) dimanfaatkan LAZISNU Lumajang dengan tumpengan dan membagikan sejumlah sembako serta modal usaha untuk dluafa dan anak yatim di Gedung NU I Jalan Alun-alun Timur, Lumajang, Rabu (09/02/2022).
Tasyakuran dihadiri sejumlah jajaran Syuriah dan Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lumajang. Rofiul Ulum, Direktur LAZISNU Lumajang, menururkan, pembagian sembako sebenarnya rutin dilakukan LAZISNU setiap bulan.
Namun, karena bertepatan dengan Harlah LAZISNU, maka juga diberikan bantuan uang sebagai tambahan. "Ada beberapa dluafa dan anak yatim yang ayahnya meninggal karena Covid dan ini sudah berjalan dua tahun kami lakukan," kata Rofiul.
Sedangkan modal usaha diberikan kepada istri almarhum Nadiman, Banser Lumajang yang pernah mendapat hadiah berangkat haji dari Almarhum Achmad Fauzi, Bupati Lumajang periode 1993-1998 dan 1998-2003.
"Istri Pak Nadiman ini buka toko kelontong di depan SMAN 1 Lumajang. Modal kami berikan setiap bulan dan juga sudah berjalan dua tahun," imbuhnya.
Sebagai hadiah istimewa momen harlah, LAZISNU Lumajang dalam waktu dekat juga akan meresmikan mushala dan kantor operasional. "Rencana akhir bulan ini sudah selesai dibangun. Semoga LAZISNU ke depan semakin amanah dan profesional sehingga semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas terutama warga NU," pungkasnya.
Terpopuler
1
Innalillahi, Pengasuh Pesantren Denanyar KH Ahmad Wazir Ali Wafat
2
Siswa MI Bilingual Roudlotul Jannah Prambon Raih Juara 1 Pildacil Porseni Jatim
3
Innalillahi, Mustasyar PCNU Tuban KH Cholilurrohman Wafat
4
Polemik Sound Horeg, Dosen Ma'had Aly Lirboyo: Perlu Ada Solusi Bersama
5
Pesantren Al-Anwar Pacitan Gelorakan Mars Syubbanul Wathan di Festival Rontek 2025
6
Khutbah Jumat: Inspirasi Dakwah dan Perjuangan Nabi Musa saat Muharram
Terkini
Lihat Semua