• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Senin, 29 April 2024

Tapal Kuda

Jelang Ramadhan, ISNU Pasuruan Tutup Rutinan Manaqib Syekh Abdul Qodir Al Jailani

Jelang Ramadhan, ISNU Pasuruan Tutup Rutinan Manaqib Syekh Abdul Qodir Al Jailani
Suasana penutupan rutinan manaqib Syekh Abdul Qodir Al Jailani. (Foto: NOJ/Mokh Faisol)
Suasana penutupan rutinan manaqib Syekh Abdul Qodir Al Jailani. (Foto: NOJ/Mokh Faisol)

Pasuruan, NU Online Jatim

Pengurus Cabang (PC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kabupaten Pasuruan menggelar penutupan manaqib rutin Syekh Abdul Qadir Al Jailani di Mushala Gus Dur, Desa Wonojati, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan, Selasa (20/2/2024).

 

Ketua ISNU Kabupaten Pasuruan Ahmad Adip Muhdi mengatakan bahwa tugas ISNU bukan hanya memperhatikan persoalan kesarjanaan dan cendekiawan tetapi juga memperhatikan jama'ah Nahdlatul Ulama di setiap desa.

 

"Manaqib Syekh Abdul Qodir Al Jailani merupakan kegiatan ISNU di bidang sosial dan keagamaan," katanya.

 

Agenda rutin ini digelar setiap bulan di mushala atau masjid di Kabupaten Pasuruan yang dipimpin oleh pengurus ISNU Ustadz Muhammad Ismail.

 

"Tiap bulan ada pembacaan manaqib Syekh Abdul Qodir Jaelani. Tadi malam saya singgung hubungan antara Gus Dur dengan Syekh Abdul Qadir Jailani, keduanya adalah waliyullah," tambahnya.

 

Lebih lanjut, ketua Yayasan Assolach Kejeron Gondangwetan tersebut mengungkapkan, selain penutupan manaqib rutin Syekh Abdul Qadir Al Jailani, ISNU Kabupaten Pasuruan diberikan amanah untuk meresmikan mushala tersebut dengan nama Gus Dur.

 

"Alhamdulillah kami diberikan amanah untuk meresmikan dan memberi nama kepada mushala wakaf tersebut," ungkapnya.

 

Dirinya bersyukur karena acara ini bisa berjalan lancar berkat kekompakan dari semua unsur pengurus ISNU dan masyarakat setenpat.

"Semoga kegiatan ini selalu mendapatkan berkah dan manfaat di dunia dan akhirat. Insyaallah rutinan manaqib Syekh Abdul Qadir Al Jailani ISNU Kabupaten Pasuruan akan kita buka kembali setelah Hari Raya Idul Fitri," ujarnya.


Tapal Kuda Terbaru