• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 27 April 2024

Tapal Kuda

Ketua IPNU Lumajang: Momen Kemerdekaan, Kader Harus Semangat Berjuang

Ketua IPNU Lumajang: Momen Kemerdekaan, Kader Harus Semangat Berjuang
Baharuddin Jusuf, Ketua PC IPNU Kabupaten Lumajang. (Foto: NOJ/Imam Malik Hakim)
Baharuddin Jusuf, Ketua PC IPNU Kabupaten Lumajang. (Foto: NOJ/Imam Malik Hakim)

Lumajang, NU Online Jatim
Baharuddin Jusuf, Ketua Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kabupaten Lumajang mengingatkan bahwa setiap kader harus lebih semangat dalam berjuang dengan melakukan segala terobosan. Pelajar bukan hanya sebagai generasi penerus, tetapi juga mengamalkan ilmunya dalam organisasi.


Penegasan tersebut disampaikannya usai mengikuti upacara bendera yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Lumajang. Kegiatan dipusatkan di Alun-Alun Kabupaten Lumajang, Rabu (17/08/2022).


“IPNU adalah organisasi yang di dalamnya untuk mencari berkah. Wujudkan itu melalui perjuangan para pelajar NU dengan terus menebar trilogi kita yakni belajar, berjuang dan bertakwa,” katanya.


Menurutnya, hari ulang tahun ke-77 Republik Indonesia sebagai ujung tombak kaderisasi dan IPNU sudah banyak berkontribusi untuk bangsa. Oleh karena itu dirinya memberikan pesan kepada kader agar terus berkhidmat dan selalu mencari keberkahan dalam perjuangan. Berjuang bukan hanya di sekolah dan madrasah, tetapi harus lebih mengedukasi masyarakat bahwa menerapkan Aswaja sangat penting.


“Jadikan IPNU sebagai organisasi yang kuat dan bumikan landasan Aswaja an-Nahdliyah kita kepada masyarakat luas,” imbuhnya.


Oleh karena itu, semua kader IPNU harus melanjutkan perjuangan pejuang bangsa utamanya ulama yang sudah wafat. Karena dahulu para ulama rela mengorbankan harta, benda dan bahkan nyawa demi mewujudkan kemerdekaan. Dan hari ini kader IPNU hanya perlu mempertahankannya.


“Harapannya, kita sebagai kader NU harus cinta Tanah Air dengan cara pertahankan kemerdekaan yang sudah diraih oleh pahlawan dan ulama kita yang sudah berjuang memperolehnya sampai sekarang,” tandasnya.


Editor:

Tapal Kuda Terbaru