LPPD Jatim Buka Kesempatan Beasiswa untuk Sarjana hingga Doktor
Selasa, 2 April 2024 | 19:00 WIB
A Habiburrahman
Kontributor
Surabaya, NU Online Jatim
Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Lembaga Pengembangan Pesantren dan Diniyah (LPPD) secara resmi meluncurkan beasiswa untuk ratusan santri. Beasiswa yang dimaksud meliputi beasiswa S1 di Universitas al-Azhar, Mesir, serta beasiswa tingkat Sarjana (S1), Magister (S2) dan Doktor (S3) serta beasiswa untuk Ma'had Aly tingkat setara S2 atau Marhalah Tsani.
Ketua LPPD Jatim, Prof Halim Soebahar menyampaikan bahwa beasiswa ini diperuntukkan untuk tahun anggaran 2024. Ia berharap pada tahun ini para santri di Jawa Timur memanfaatkan momentum untuk ikut seleksi pada perguruan tinggi yang telah menjadi mitra LPPD.
“Malam ini, pada tanggal 31 Maret pukul 20.00 waktu Mesir atau tanggal 1 April pukul 01.00 dinihari WIB, kita luncurkan pendaftaran beasiswa Pemerintah Provinsi Jawa Timur oleh LPPD,” terang Prof Halim dalam rilisnya, Senin (01/04/2024).
Kegiatan peluncuran beasiswa ini bertepatan saat kunjungan pimpinan LPPD di Kairo bersamaan momentum monitoring dan silaturahim dengan penerima beasiswa S1 Universitas Al-Azhar Kairo. Dalam kunjungan tersebut, pimpinan LPPD bertemu dengan 90 orang mahasiswa penerima Beasiswa Santri Pondok Pesantren (BSPP) Pemprov Jatim di Al-Azhar Kairo angkatan 2021, 2022 dan 2023.
Persyaratan, jadwal dan mekanisme beasiswa LPPD dapat diakses melalui wesbite resmi https://lppdjatim.org/
Terpopuler
1
Khutbah Jumat Singkat: 3 Amalan Meraih Pintu Surga
2
Khutbah Jumat: Ciri Orang Merugi dalam Beragama ala Rasulullah
3
Ustadz Untung, Guru Madrasah dengan Keterbatasan Fisik Terima Penghargaan Tingkat Nasional
4
Menimbang Legalisasi Kasino di Indonesia: Pelajaran dari Negara-Negara Muslim
5
Tingkatkan Kualitas, MI Bilingual Ma’arif Ketegan Kunjungan ke Singapura-Malaysia
6
Ning Farida Ulfi Jelaskan Tugas Seorang Istri dalam Pekerjaan Rumah
Terkini
Lihat Semua