• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 20 April 2024

Tapal Kuda

Hebat, Pelajar SD di Probolinggo Ikut Diklatsar Banser

Hebat, Pelajar SD di Probolinggo Ikut Diklatsar Banser
Aldan, pelajar kelas 5 SD di Probolinggo yang mengikuti Diklatsar Banser. (Foto: NOJ/ Siti Nurhaliza)
Aldan, pelajar kelas 5 SD di Probolinggo yang mengikuti Diklatsar Banser. (Foto: NOJ/ Siti Nurhaliza)

Probolinggo, NU Online Jatim

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kuripan, Probolinggo menggelar Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Barisan Ansor Serbaguna (Banser). Kegiatan yang digelar selama tiga hari sejak Jum’at (18/03/2022) hingga Ahad (18/03/2022) ini dipusatkan di Pondok Pesantren Zainul Falah Resongo Kuripan Probolinggo.


Berbagai momen menarik tersaji dalam agenda kaderisasi formal tingkat pertama khusus Banser ini. Salah satunya ialah ikut sertanya pelajar kelas 5 Sekolah Dasar (SD). Ia adalah Aldan, bocah berusia 11 tahun.


Keikutsertaan putra pasangan Syainullah dan Siti Musdalifah dalam kegiatan tersebut menyita perhatian panitia, instruktur, dan peserta lainnya. Pasalnya, meski usianya masih sangat belia, ia begitu semangat mengikuti serangkaian kegiatan selama Diklatsar berlangsung.


Syainullah, ayahanda Aldan mengatakan, putranya diikutkan pelatihan Diklatsar untuk membekalinya pengetahuan ke-NU-an. Mengingat, hal tersebut menurutnya menjadi kewajiban dirinya sebagai orang tua.


“Tentu, sebagai orang tua saya berkewajiban untuk mengajarkan anak saya pengetahuan ke-NU-an, serta untuk mengikuti jejak para muassis NU,” ujarnya kepada NU Online Jatim, Sabtu (19/03/2022).


Dirinya menuturkan, bahwa dalam setiap kegiatan NU putranya tersebut selalu diajak. Menurutnya, hal ini merupakan bagian dari usahanya agar putranya tersebut bersinggungan langsung dengan agenda-agenda NU sejak dini.


“Hampir setiap kegiatan saya di NU, saya selalu mengajak anak saya,” ungkap pria yang tidak lain adalah Ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) setempat ini.


Sementara Ketua Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Probolinggo, H Misbahul Munir menyambut baik dan bangga dengan adanya Banser usia belia yang turut serta dalam kegiatan Diklatsar.
 


"Saya senang dan bangga dengan adanya Banser Cilik ini, ini merupakan bentuk pembelajaran kepadanya serta yang lainnya. Apalagi nanti akan sangat bermanfaat bagi dirinya dan keluarganya. Semoga barokah,” katanya.


Tapal Kuda Terbaru