• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 27 April 2024

Tapal Kuda

Mahasiswa NU di Nurul Jadid Komitmen Cetak Kader Aktivis

Mahasiswa NU di Nurul Jadid Komitmen Cetak Kader Aktivis
Suasana PKD yang diadakan PMII Unuja. (Foto: NOJ/ Rahmad)
Suasana PKD yang diadakan PMII Unuja. (Foto: NOJ/ Rahmad)

Probolinggo, NU Online Jatim

Mahasiswa Nahdlatul Ulama (NU) di Universitas Nurul Jadid (Unuja) Paiton, Probolinggo berkomitmen mencetak kader aktivis. Upaya mereka yang tergabung di Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Unuja ini salah satunya dengan mengadakan Pelatihan Kader Dasar (PKD) IV mulai Selasa hingga Jumat (12-15/07/2022).


Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Fakultas Teknik Unuja ini mengusung tema "Optimalisasi Kader PMII yang Kompetitif di Multi Sektor". Jenjang kaderisasi formal kedua di PMII ini diikuti oleh 40 peserta.


Ketua Pengurus Komisariat PMII Unuja, Badrul Nurul Hisyam mengatakan, adanya PKD merupakan bentuk ikhtiar bersama untuk memberikan asupan ilmu pengetahuan yang mumpuni sebagai bekal dalam proses kaderisasi para aktivis mahasiswa.


"PMII harus tetap menjadi kiblat gerakan, terutama di lingkungan Universitas Nurul Jadid. Oleh karena itu, kader-kader yang akan mengikuti proses PKD jangan sampai tidak serius, nanti gerakan dan gagasan stagnan," katanya.


Dalam kesempatan ini, Ketua 1 Pengurus Cabang PMII Probolinggo, Muhammad Hadzin mengatakan, kegiatan PKD perlu diikuti dengan niatan berproses seutuhnya. Menurutnya, mengikuti PKD akan ditempa untuk menghadirkan pemikiran-pemikiran progresif.


"Ikutilah proses pemberian materi dengan serius supaya nantinya keluar dari sini kalian mampu memproduksi cara berpikir dan gagasan serta gerakan yang baru," ujarnya kepada para peserta.


Menurutnya, kader PMII hendaknya menjadi generasi yang saleh, sehingga mampu menularkan serta memberikan solusi atas persoalan-persoalan yang ada di sekitar. Setelah mengikuti PKD, para peserta harus siap untuk memberikan kontribusi yang baik.


"Saya harap nantinya kalian bisa melatih gerakan yang kreatif dan memproduksi pemikiran yang mengarah pada perbaikan ke depannya,” tegasnya.


Dalam kesempatan tersebut, Hadzin sekaligus secara resmi membuka PKD untuk dilaksanakan hingga selesai. Serta diikuti para peserta dengan maksimal supaya menjadi aktivis mahasiswa yang intelektual.


Editor:

Tapal Kuda Terbaru